Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa KKN UIN Saizu Purwokerto Melaksanakan Penghijauan Bersama Pemuda GP Ansor

Diperbarui: 4 Februari 2024   00:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN 53 UIN Saizu kelompok 40

Pagerwangi, 3 Februari 2024 -- Dalam upaya mendukung keberlanjutan lingkungan dan memperkuat keterlibatan masyarakat, Program KKN melalui kerjasama antara mahasiswa KKN 53 kelompok 40 Universitas Islam Negeri Prof. K.H. Saifuddin Zuhri dan Pemuda GP Ansor Desa Pagerwangi Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal, menyelenggarakan program penghijauan melalui penanaman pohon di jalan desa.

Kegiatan KKN ini menjadi salah satu upaya konkrit universitas dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat sekitar, khususnya pada proker unggulan kelompok 40 Desa Pagerwangi dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan mendukung program penghijauan. Mahasiswa yang terlibat dalam program ini tidak hanya mendapatkan pengalaman lapangan yang berharga, tetapi juga turut berkontribusi positif dalam upaya pelestarian lingkungan.

Pada tanggal 25 Januari 2024, Mahasiswa KKN 53 kelompok 40 melaksanakan kegiatan penghijauan dengan menanam sejumlah pohon di sepanjang jalan desa yang dibantu dan berkolaborasi bersama Pemuda GP Ansor Desa Pagerwangi dengan penuh semangat dan antusiasme untuk memberikan kontribusi positif kepada lingkungan. Pohon-pohon yang ditanam telah dipilih secara berkoordinasi dengan Bapak Waluyo selaku kepala desa agar dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.

Ketua Pemuda GP Ansor Desa Pagerwangi, Mas Evan, menyampaikan apresiasinya terhadap kolaborasi antara pemuda, mahasiswa, dan masyarakat dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan. "Kami senang bisa bekerja sama dengan mahasiswa KKN UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri dalam kegiatan penghijauan ini. Semoga ini menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk peduli terhadap lingkungan," ujar Mas Evan.

Sementara itu, Kepala Desa Bapak Waluyo mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kontribusi positif yang diberikan oleh mahasiswa KKN. "Pohon-pohon yang ditanam hari ini akan menjadi warisan bagi generasi mendatang. Kami berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut untuk menjaga keberlanjutan lingkungan," ucap Bapak Waluyo.

Farros Iqbal Raihan, sebagai Ketua KKN 53 Kelompok 40, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya nyata mahasiswa untuk turut berperan dalam pembangunan berkelanjutan. "Kami berharap kegiatan ini tidak hanya berhenti di sini, tetapi dapat menjadi awal dari berbagai program lingkungan yang melibatkan masyarakat secara luas," tuturnya.

Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lainnya untuk turut serta dalam upaya penghijauan dan pelestarian lingkungan. Universitas Islam Negeri Prof. K.H. Saifuddin Zuhri berkomitmen untuk terus mengembangkan program-program KKN yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline