Lihat ke Halaman Asli

Bert Toar Polii (Bertje)

Atlet, Pelatih, Jurnalis Bridge

Indonesia & Singapura Raih 1 Medali Emas dari Cabor Bridge AUG 2024

Diperbarui: 29 Juni 2024   10:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Panpel Bridge AUG

Indonesia & Singapura Raih 1 Medali Emas dari Cabor Bridge di AUG 2024

Oleh : Bert Toar Polii

Setelah menyelesaikan dua nomor pertandingan dari rencana 4 nomor pertandingan cabor bridge di Asean University Games 2024, Indonesia dan Singapura berbagi medali emas.

Cabor bridge mulai bertanding tanggal 27 Juni 2024 bertempat di Kampus Universitas Surabaya (UBAYA) dan diikuti oleh tiga Negara, Singapura, Timor Leste dan tuan rumah Indonesia.

Kemarin dipertandingkan babak final beregu putra dan lanjutan pertandingan pasangan campuran.

Pada babak final bertarung Singapura A melawan Indonesia Putih.

Singapura A memang diunggulkan karena tiga pemainnya sarat pengalaman dan sudah berprestasi di tingkat dunia.

Teo Xue Heng, Timothy Wu, Gao Heng adalah Juara Asia Pacific U26 di China  sekaligus juara dua dunia tahun 2023 di Belanda.

Teo Xue Heng, Timothy Wu malah sudah memperkuat Open Team Singapura di Kejuaraan Asia Pacific 2023 di Hongkong.

Satu pemain lainnya Yang Junyan walaupun belum berprestasi, tapi sudah mewakili Singapura di Kejuaraan Junior White House  pada tahun 2019 di Amsterdam. Ia juga  telah menjadi bagian dari Tim open Singapura  sejak tahun 2021. 

Pemain Indonesia Putih terdiri dari  Khansa Satria Ramadhan/Khelvin Syauqi Endyananta dari Politeknik Negeri Malang dan Patrick Andre Kalengkongan/Aditya Riswan Imawan dari Universitas Gunadarma dan M Fathur Razaq..

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline