Lihat ke Halaman Asli

Martha Weda

TERVERIFIKASI

Mamanya si Ganteng

Bukan Baju Baru, Ini 3 Persiapan Penting Menyambut Natal

Diperbarui: 9 Desember 2023   00:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pembuatan pohon Natal dengan memanfaatkan kertas bekas di Gereja Santa Theresia, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (17/12/2019). (KOMPAS/PRIYOMBODO)

Bulan Desember datang lagi. Bulan terakhir dalam setiap tahunnya ini menjadi bulan spesial bagi umat Kristiani di seluruh dunia. 

Umat Kristiani akan begitu bersukacita menyambut perayaan kelahiran Yesus Kristus. Ya, Natal menjadi momen yang begitu dinanti setiap umat dan keluarga yang merayakannya.

Berbagai persiapan untuk merayakan kelahiran Sang Juru Selamat sudah mulai dilakukan sejak awal bulan Desember. Bahkan banyak keluarga yang melakukan sejak Bulan November, termasuk keluarga kecil saya.

Membersihkan rumah, memasang pohon Natal, dan menata dekorasi nuansa Natal sudah kami lakukan sejak awal November lalu. Seiring dengan hujan yang mulai terus-menerus turun di kota kami, lampu kerlap-kerlip dan berbagai ornamen Natal memberi kehangatan di tengah-tengah keluarga. 

Sejak awal Desember pula, banyak gereja yang mulai menggelar perayaan Natal. Persiapan perayaan Natal umumnya sudah dilakukan pihak gereja beserta jemaat sejak beberapa bulan sebelumnya. Umumnya dimulai sejak Agustus hingga Oktober setiap tahunnya.

Di gereja di mana keluarga saya beribadah, yakni Gereja Tiberiaa Indonesia (GTI), pemberitahuan tentang persiapan dan perayaan Natal sudah disampaikan sejak pertengahan tahun. Terlebih GTI akan merayakan Natal secara besar-besaran di Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta pada Sabtu besok, 9 Desember 2023.

Ini seolah membuktikan bahwa Natal begitu besar artinya bagi umat Kristiani, sehingga persiapannya harus matang dan dilakukan jauh-jauh hari. 

Sumber: Good Housekeeping via Kompas.com

Selain berbagai persiapan perayaan baik di rumah maupun di gereja, ada beberapa persiapan lain yang tidak kalah pentingnya, yang sebaliknya tidak diabaikan oleh setiap kita yang merayakan kelahiran Yesus Kristus. 

1. Persiapan hati

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline