Sabtu (17/08) Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu (Kakanim), Harapan Nasution beserta seluruh jajaran melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Halaman Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu.
Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 Tahun 2024 mengusung tema "Nusantara Baru Indonesia Maju", dimana pada kesempatan ini peserta upacara menggunakan pakaian adat yang berasal dari seluruh Indonesia. Kegiatan Upacara dimulai dengan pengibaran Bendera Merah Putih, Pembacaan Teks Proklamasi, pembacaan UUD 1945, Panca Prasetya KORPRI dan pembacaan sambutan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Kepala Kantor Imigrasi Kotamobagu, Harapan Nasution dan sebagai Komandan Upacara yaitu Kepala Subseksi Dokumen Perjalanan, Jan Peterson Reppie. Dalam amanatnya, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu, Harapan Nasution, menyampaikan sambutan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia. Upacara sebagai momentum bersejarah yang senantiasa menyuguhkan rasa syukur dan harapan untuk masa depan bangsa yang lebih gemilang.
"Di usia ke-79 ini, kita dihadapkan pada tantangan untuk melanjutkan perjuangan dan cita-cita para pahlawan yang menginginkan Indonesia menjadi negara yang maju, sejahtera, dan berkeadilan. Marilah kita menghormati perjuangan mereka dengan melanjutkan estafet cita-cita tersebut, mewarnai kemerdekaan ini dengan memberikan sumbangsih terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara sesuai dengan amanah yang telah diberikan kepada kita semua," tegas Menkumham dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kakanim.
Menkumham RI juga menekankan pentingnya tema "Nusantara Baru Indonesia Maju," yang bukan hanya sekadar slogan, tetapi memiliki makna yang mendalam. Tema ini merupakan seruan untuk membangun fondasi yang kokoh bagi masa depan bangsa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H