Lihat ke Halaman Asli

Berita Jakarta

Media Pemerintahan

Pengendara Sepeda Motor Wajib Wasapada Jika Melalui Daerah ini

Diperbarui: 12 Februari 2016   12:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kondisi fisik jalan di bawah Flyover Pancoran Jalan Gatot Subroto banyak berlubang. Hal ini tentu membahayakan pengendara motor, khususnya pada malam hari.

Pantauan Beritajakarta.com, Jumat (12/2), diameter masing-masing lubang bervariasi, mulai dari 30-40 sentimeter. Kedalaman dari lubang yang berdekatan itu pun berbeda, antara 5-10 sentimeter.

Indra (29) seorang karyawan swasta yang sehari-hari melintas di jalan itu mengatakan, dirinya pernah mengalami oleng dan hampir tersungkur disebabkan lubang-lubang itu."Kondisi jalan lagi sepi karena saya pulang tengah malam. Saya bawa motor lagi cepat, nggak tahunya di jalan di depan berlubang. Sudah menghindar, tapi malah kena lubang yang lain. Hampir jatuh, tapi velg motor saya rusak," ujar Indra.

Akbar (23), warga Menteng Dalam menuturkan, fisik jalan yang berlubang sangat membahayakan pengendara motor. Dia menduga tetesan air dari flyover adalah penyebab jalan berlubang.

"Iya memang parah tuh, saya pernah ngantem itu lubang. Kayaknya karena tetesan air dari jembatan, suka netes airnya kalau hujan," tandas Akbar.

Sumber: beritajakarta.com




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline