Untuk mengantisipasi tawuran kembali terjadi di Johar Baru, pihak kepolisian menyiagakan sebanyak 70 personel di lima titik rawan dengan pengamanan yang dilakukan secara terbuka dan tertutup antara pukul 15.00 hingga 19.00.
Kapolsek Johar Baru, Kompol Wiyono mengatakan, meskipun penjagaan khusus hanya dimulai pukul 15.00-19.00 namun pihaknya tetap melakukan pengawasan selama 24 jam. Setiap saat, anggotanya wajib melakukan patroli ke lima titik tawuran ini.
"Lima titik tawuran itu adalah di Taman Perahu, Jembatan Besi, Jl Babu Salam, RW 10 Tanah Tinggi dan Kota Paris," ujar Kompol Wiyono, saat menerima kunjungan Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede, di kantornya, Selasa (25/8).
Selain lima titik tersebut, saat ini diindikasikan ada satu tambahan titik rawan tawuran, yakni di Gang Macan Kampung Rawa.
Sementara, untuk mendukung kinerja anggota di lapangan, pihaknya berharap 13 unit Circuit Close Television (CCTV) baru segera terpasang. Demikian halnya 4 CCTV yang ada, segera dioperasikan. Sebab keberadaan CCTV ini sangat vital untuk penanganan tawuran warga, yang belakangan ini kerap terjadi.
Sumber : beritajakarta.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H