Lihat ke Halaman Asli

Pengalaman Ikut Grebeg KPK di Jakarta BBQ Festival 2014 (La Piazza)

Diperbarui: 17 Juni 2015   23:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


14116302491351210556

Ini adalah pengalaman saya ikut grebeg KPK. Sebelumnya saya pernah ikut sekali acara kompasiana bersama pertamina pada tanggal 29 agustus 2014.

Pertama waktu lihat ada pengumuman di http://wisata.kompasiana.com/kuliner/2014/09/13/blusukan-kpk-ke-jakarta-bbq-festival-678674.html

Saya pikir sekalian pulang nih ke arah rumah, karena rumah saya gak terlalu dari kelapa gading.

Iseng-iseng saya mendaftar untuk ikut acara tersebut. Dan beberapa hari kemudian sudah ada balasannya, bahwasanya saya diterima sebagai peserta untuk ikut acara tersebut.

Pada hari H, saya langsung dari kantor ke la piazza, dan sampai di sana ± 18:45, waktu saya sampai saya kebingungan, ketemuan di mana nih ? Kemudian saya menelpon mbal ella, ddimana katanay masih dalam perjalanan, coba kumpul dulu dekat patung banteng. Sementara menunggu panitia, saya berkeliling untuk melihat makanan apa saja yang ada di sana. Dan tidak lama kemudian, telepon saya bordering, ternayta dari mbak ella yang sudah sampai ke lokasi. Akhirnya setelah ketemuan dengan teman-teman KPK yang lainnya dan berkenalan. Pertama-tama diberi topi, kacu (pengikat leher), peneng, serta kupon Rp.100.000,-.

Pertama-tama yang saya coba adalah Anatolia (Authentic Turkish Restorant) yang merupakan satu group dengan restorant maroush (Crowne Plaza Hotel), dimana tahun lalu saya sempat mencoba hidangan buffet maroush dan menurut saya recommended.

Kemudian saya memesanAdana kebab (Lamb) seharga Rp.55 ribu. Tapi ternayta kebanya tawar sekali, seakan tidak ada bumbu, tidak seperti donner kebab yang spicy & rich.

Karena tidak puas dengan kebabnya, saya kemudian memesan Smokeyribs dari Jakarta food truck, kebetulan pada kompas minggu baru di bahas, seharga Rp.95.000,-

Saya mendapatkan 2 potong iga bakar (tidak seperti di Koran katanya dapat 3 potong).

Untuk daging iga serta sausnya, mengingatkan kembali pada saya, New York ribs, yang dulu pernah ada di food court mal kelapa gading 3. Dagingnya lembut dengan saus madu yang membelai rasa.

Saya juga sempet mencicipi sepotong sate domba (adu domba), yang empuk & gurih.

Sambil makan, saya berbincang-bincang dengan rekan-rekan kpk serta bertukar nomor pin bb.

Tidak terasa waktu berjalan cepat hampir pukul 21:30.

Akhirnya para peserta KPK membubarkan diri masing-masing, dimana sebelumnya berfoto bersama terlebih dahulu.

Terima kasih mbak ella, mbak wawa, mbak indri, dan rekan-rekan KPK lainnya.

Sudah mau menerima kehadiran saya (sebagai newbie).

Mudah-mudahan saya dapat ikut bergabung di acara-acara selanjutnya.

1411629860849426536

14116299531456584333

1411630052352365992

14116301321840556847




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline