Lihat ke Halaman Asli

Anita Carolina

Beauty Advisor

Tips Singkat Mengenali SPF di Sunscreen dan Sunblock, Mana yang Cocok Untukmu?

Diperbarui: 10 Juli 2020   22:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mengenal bedanya SPF, Sunscreen dan Sunblock (Dok. Pribadi/design Canva)

SPF sering ditemukan dalam produk sunblock dan sunscreen.

Keduanya --sunblock dan sunscreen-- adalah produk pelindung kulit dari sengatan sinar matahari.

SPF pada produk sunblock dan sunscreen dikategorikan dengan angka, seperti SPF 10, SPF 15, dan SPF 50.

Barangkali Anda sering membaca SPF tersebut, terutama ketika hendak pergi ke pantai, namun belum familiar dengan istilah tersebut ketika hendak memakainya.

Berikut ini saya akan mengulas perbedaan masing-masing angka SPF dan kegunannya.

Angka SPF yang tertera di produk sunscreen dan sunblock adalah indikator.

Artinya, angka SPF menjelaskan seberapa lama kulit dapat dilindungi di bawah sinar matahari tanpa terbakar selama memakai produk tersebut.

Mengenal bedanya SPF, Sunscreen dan Sunblock (Dok. Pribadi/design Canva)

Perlu diketahui bahwa jenis kulit setiap orang berbeda.

Misalnya, orang dengan kulit gelap tentu mempunyai ketahanan lebih lama di bawah terik matahari.

Ini berbeda dengan orang berkulit putih.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline