Desa Tonggara, Kec. Kedungbanteng (17/07/23). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) seperti mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan aktivitas tertentu sangat penting diterapkan sejak dini sebagai langkah awal mencegah masuknya agen penyebab penyakit ke dalam tubuh. Selain itu, mengetahui cara menggosok gigi dan benar sebagai langkah pencegahan penyakit juga tidak kalah penting mengingat banyak penyakit gigi yang terjadi pada usia dini. Oleh karena itu, salah satu mahasiswa KKN Tim II Undip 2022/2023 dari Fakultas Kedokteran memberikan edukasi tentang pentingnya mencuci tangan dengan benar serta mempraktikkan cara menggosok gigi kepada adik-adik Paud Mutiara Umat Desa Tonggara.
Paud Mutiara Umat Tonggara yang berlokasi di Desa Tonggara, Kec. Kedungbanteng, Kab. Tegal menjadi sasaran dalam pelaksanaan edukasi tersebut karena berdasarkan hasil survey dan wawancara ke pengajar paud, belum pernah ada mahasiswa KKN ataupun pengajar tamu yang datang untuk berbagi ilmu sejak paud tersebut didirikan di Desa Tonggara. Kegiatan diawali dengan menyanyi bersama kemudian dilanjutkan dengan perkenalan dari mahasiswa. Selanjutnya, edukasi pentingnya menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat tentang mencuci tangan dilakukan dengan menggunakan media pembelajaran berupa kartu, dimana mahasiswa meminta adik-adik mengurutkan langkah mencuci tangan sesuai angka yang tertera pada kartu. Tidak hanya itu, adik-adik paud sangat antusias menyimak edukasi tersebut karena mahasiswa juga melakukan eksperimen sederhana dengan media air, lada, dan sabun dengan maksud menunjukkan pentingnya mencuci tangan.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan praktik menggosok gigi, dimana mahasiswa menggunakan media pembelajaran berupa mainan edukatif dan menunjukkan cara menggosok gigi. Mahasiswa juga membagikan sikat gigi dan pasta gigi secara gratis kepada seluruh adik-adik paud sebelum mahasiswa mempraktikkan cara menggosok gigi dengan baik dan benar di depan adik-adik dan seluruh pengajar PAUD Mutiara Umat.
Harapannya, setelah dilakukan edukasi tersebut, adik-adik paud semakin paham akan pentingnya menjaga kebersihan dan berperilaku sehat sebagai langkah awal dalam mencegah terjadinya penyakit. Tidak hanya itu, mahasiswa berharap dengan mengawali kegiatan kunjungan dan edukasi tersebut dapat membuat semakin banyak pihak luar yang mau membagikan ilmu dan pengalamannya di Paud Mutiara UmatTonggara.
Penulis: Benedicto Darrel Kurnia Hariadi (Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro)
DPL: Dr. E. Drs. Hersugondo M.M, Dr. Drs. Catur Kepirianto, M.Hum., Ardiana Alifatus Sa’adah. S.Si., M.Si.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI