Rumah produksi IDN Pictures kembali hadir dengan karya terbarunya dengan film berjudul Sleep Call. Dalam kesempatan ini IDN Pictures merilis trailer dan poster resmi di Kawasan Senayan, Jakarta.
Film Sleep Call ini disutradarai oleh Fajar Nugros dan diproduseri oleh Susanti Dewi dengan naskah yang ditulis oleh Husein M. Atmodjo
lm Sleep Call ini Bergenre suspense thriller yang di bintangi oleh beberapa aktris dan aktor ternama antara lain Laura Basuki, Juan Bio One, Kristo Immanuel, Bront Palarae, Della Dartyan, Dimas Danang, Benedictus Siregar, Rukman Rosadi, dan juga Rachel Vennya.
"Film ini terinspirasi dari fenomena orang-orang yang sibuk berkomunikasi lewat gawai mereka di tempat umum. Diharapkan dapat menangkap fenomena terkini ini secara akurat melalui media audio visual serta menambah ragam lm bertemakan kesehatan mental di industri lm Indonesia tahun ini." Ujar Fajar Nugros.
Β
Susanti Dewi menambahkan bahwa film ini merupakan film ini akan meleburkan batasan interaksi sosial antara dua orang asing melalui komunikasi di dunia maya, dan bagaimana kemudahan teknologi informasi juga dapat membawa bahaya bagi penggunanya.
Film Sleep Call mengangkat cerita tentang Dina, yang pernah bersinar sebagai seorang pramugari, kini terjerumus dalam dunia gelap perusahaan pinjaman online ilegal untuk melunasi hutang yang menghantuinya. Di tengah kesepian dan beratnya beban hutang, Dina menemukan sedikit cahaya dalam kegelapan melalui "Sleep Call" di sebuah aplikasi kencan.
Sebelum kamu menonton secara keseluruhan, alangkah lebih baiknya kamu dapat menonton trailernya dahulu ya disini.