Lihat ke Halaman Asli

Coba Coba Coba !!!

Diperbarui: 26 Juni 2015   13:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Judulnya aneh? Ya memang aneh. Supaya yang baca jadi aneh hahaha. Tenang saja, saya hanya bercanda.

Pernahkah anda gagal dalam hidup anda? Pasti semua orang pernah mengalami kegagalan dalam hidupnya, bahkan orang-orang besar sekalipun memiliki jumlah kegagalan yang sangat banyak sekali (jadi lebay). Lalu apa saja yang anda lakukan setelah gagal? Anda berhenti atau jalan terus?

Kebanyakan dari kita, pasti akan berhenti dan memilih jalan yang lain karena menganggap itu bukan jalannya. Ya, memang itu adalah pikiran positif yang harus dipelihara karena kita tidak bisa menyalahkan siapa-siapa kalau kita gagal selain diri kita sendiri. Tapi tahukah anda berapa banyak kegagalan yang harus kita rasakan sebelum pindah ke jalur yang lain?

Orang-orang besar yang telah mengukir prestasi dalam sejarah seperti Abraham Lincoln, Thomas Alva Edison dan masih banyak yang lainnya adalah contoh orang-orang yang berani gagal. Buat mereka gagal itu bukan masalah. Mereka selalu beranggapan gagal dan berhasil itu seperti koin dengan dua sisi yang berbeda. Kalau tidak mau gagal, ya tidak mungkin berhasil. Mereka hanya tahu mencoba dan mencoba. Tidak peduli berapa kali mereka harus gagal. Karena mereka yakin setiap kegagalan membuat mereka makin dekat dengan kesuksesan.

Hindari rasa trauma dalam menghadapi kegagalan. Rasa trauma tidak akan membuat seseorang berhasil, melainkan hanya takut mencoba. Bayangkan jika seorang Thomas Alva Edison trauma ketika ingin menemukan lampu. Dunia ini akan gelap gulita karena tidak ada lampu. Thomas Alva Edison punya trik jitu dalam menghadapi kegagalannya tersebut dengan cara berpikir positif. Setiap kali dia gagal dia hanya berpikir bahwa dia hanya menemukan bahan yang tidak cocok untuk menjadi bahan lampu pijarnya. Karena itulah yang membuat dia selalu semangat dalam mencoba.

Bagaimana dengan anda saat ini? Apakah anda telah berhenti mencoba dalam melakukan sesuatu? lalu memilih jalan yang lain? Hidup anda tidak sepanjang yang anda kira. Anda tidak bisa selalu mengulang segala sesuatu dari awal. Anda harus berani mencoba dan mencoba dan mencoba lagi. Jika anda takut gagal, bayangkan anda sedang melempar dadu. Pernahkan dalam hidup anda melempar dadu dan tidak pernah keluar dadu bernilai 6? Pasti semua pernah mendapat dadu bernilai 6. Jadi jangan takut mencoba, cobalah dan yakinlah anda berhasil. Ingat, Tuhan tidak pernah tidur. Karena Dia pasti akan menunjukkan jalan bagi hambaNya yang sabar dan tidak kenal putus asa. (Penggalan lagu D'Masiv "Jangan Menyerah").

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline