Lihat ke Halaman Asli

Bayu Samudra

TERVERIFIKASI

Penikmat Semesta

Tips Ampuh Membasmi Laba-laba dan Jaringnya di Sudut Rumah

Diperbarui: 19 Juli 2021   18:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jaring laba-laba dan laba-laba (foto dari kompas.com via unsplash/Marcus Lange)

Pernah tidak kamu mendapati beberapa jaring laba-laba yang sudah lama tak ditinggali, malah debu yang menempel erat, berada di sudut-sudut ruangan rumah kamu? Bagaimana cara kamu membersihkan hal tersebut?

Area yang sulit kita jangkau dalam membersihkan rumah ialah sudut-sudut ruangan, baik sudut bawah maupun sudut atas. Hal ini dikarenakan alat kebersihan yang dipakai kurang mumpuni untuk memberikan hal tersebut. Akhirnya diabaikan dan sadar ketika ruangan mulai tidak enak dipandang.

Selain berada di sudut-sudut ruangan, kadang laba-laba membuat jaring dibawah meja atau kursi. Entah kapan dia bermigrasi dari sudut ruangan ke bawah meja dan kursi. 

Apa iya, bergelantungan kesana-kemari seperti Spiderman? Ah gak mungkin ya? Tapi bener juga sih, kan Spiderman dapat kekuatan dari sang laba-laba.

Tips ampung membasmi laba-laba dan jaring laba-laba di dalam rumah (foto dari tatarumah.com)

Langkah yang paling sederhana memberikan jaring laba-laba dan si mungil coklat penghasil jaring tersebut ialah dengan meraih rumah (baca: jaring laba-laba) dengan sapu, baik sapu ijuk maupun sapu lidi.

Akan tetapi, upaya ini kurang efektif sebab laba-laba kadang tidak terjaring, tidak menempel pada alat kebersihan yang kita gunakan, malah dia kabur dengan berjalan ke tempat yang lebih tinggi dan bersembunyi.

Benar, kita memberikan jaring laba-laba, tetapi kita tidak membasmi laba-laba. Jika laba-laba belum tertangkap, dia pasti akan buat jaring kembali. Jelas usaha ini membuat ruangan menjadi tidak terawat.

Oleh karena itu, diperlukan suatu langkah membasmi laba-laba dan jaring laba-laba secara tepat dan benar-benar mengurangi bahkan menghilangkan hama rumah yakni segerombolan laba-laba.

Jaring laba-laba yang sudah menumpuk di sudut ruangan (foto nakita.grid.id)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline