Tugas berat para petugas sensus penduduk 2020 tak pernah terbayangkan oleh para petugas sensus periode sebelumnya. Kini petugas sensus penduduk 2020 hidup berdampingan dengan wabah covid-19. Tugas berat diemban dengan ikhlas. Mereka rela bila kesehatannya terancam korona. Semua dilakukan untuk mencatat Indonesia.
Petugas SP2020 telah dilengkapi dengan alat pelindung diri (APD) pencegahan dan penularan covid-19 yakni hand sanitizer, sarung tangan, masker, dan face shild. Dengan APD tersebut diharapkan kesehatan petugas tetap terjaga dari rantai penyebaran korona. Paling tidak meminimalisir dampak terjangkitnya virus korona pada tubuh petugas sensus.
Perlu kita ketahui bersama, para petugas sensus tetap menjalankan sistem door to door guna mendapatkan hasil pendataan penduduk yang akurat dan tepat. Jika hanya mengandalkan data salinan Ketua RT tak ubahnya sebuah sensus manipulasi. Kadang, penduduk belum ter-cover pada data salinan yang dimiliki Ketua RT. Memang, tugas petugas sensus harus memverifikasi keberadaan penduduk dengan cara mengetuk dari pintu ke pintun penduduk.
Segala jenis orang (orang waras dan orang gila), segala macam status (kepala keluarga, istri, anak, cucu, menantu), segala macam penduduk (hidup dan mati), hingga segala asal penduduk yang telah menempati wilayah tersebut minimal satu tahun sampai yang berkeinginan menetap semua tercatat dan terdata. Tak ada satu jiwa pun yang luput dari pencacahan penduduk ini.
Saat ini, sudah memasuki 10 hari kerja para petugas sensus penduduk 2020. Yang mana paling tidak sudah 70-85% penduduk telah terverifikasi keberadaanya. Walau di lapangan masih banyak kendala (dokumen kependudukan tidak ada, kondisi cuaca, dan waktu tepat untuk bertamu). Sungguh pencacahan penduduk terberat sepanjang sejarah penyensusan penduduk.
Mereka harus menuntaskan segalanya tepat waktu. Para penduduk harus terdata dengan baik agar pemerintah dapat mengambil kebijakan yang tepat. Petugas SP2020 bukan hanya petugas pencatat nyawa Pertiwi semata.
Masih ada jalan panjang ke depan yang perlu ditempuh oleh para petugas sensus penduduk dan kesiapan para penduduk menyambut kedatangan mereka. Pastikan jawaban kamu benar dan tepat. Kenali petugas sensus penduduk. Jangan tolak kedatangannya.
Pastikan kediaman kamu telah didatangi petugas sensus penduduk 2020. Bila tidak, tanyakan kepada Ketua RT. Perlu diingat bahwa petugas sensus bekerja sama dengan Ketua RT dalam pemeriksaan pra-verifikasi lapangan. Jangan sampai kamu dan keluargamu terabaikan dari penghitungan penduduk sepuluh tahunan ini.
Sensus Penduduk 2020
Mencatat Indonesia
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H