Lihat ke Halaman Asli

Imajinasi Wanita Zayn Malik

Diperbarui: 5 Maret 2016   16:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[Cuplikan video klip Zayn Malik dalam single terbarunya bersolo karir. Youtube.]

Setelah beberapa waktu lalu ramai diperbincangkan hampir seluruh dunia, eks personel One Direction, Zayn Malik kembali muncul dengan karir solonya. Kemunculan Zayn Malik bak perempuan yang dalam hitungan sekejap berubah style. Memang tidak terjadi perubahan besar-besaran, namun sepertinya Zayn Malik berusaha untuk menghilangkan image One Direction yang sangat kuat melekat pada dirinya. Video klip dari single terbarunya Pillowtalk seperti sebuah deklarasi jati diri yang sengaja diciptakan oleh Zayn. Menggandeng Bouha Kazmi sebagai sutradara dalam video klip ini, tema Surealisme yang memang merupakan ide dari Zayn sendiri. Diakui atau tidak, what a wonderful Zayn.

Di luar gossip hubungan mereka yang tidak perlu dibahas, model cantik Gigi Hadad berkolaborasi dengan Zayn menciptakan chemistry yang luar biasa dalam klip ini. Imajinasi luar biasa Zayn seperti berhasil diterjemahkan mr. Kazmi dengan baik. Unsur yang seni banget dalam klip ini mengundang banyak viewer untuk bebeas berpersepsi.

Untuk nilai seni, video klip ini luar biasa. Unsur wanita dan seni tergambar baik dalam klip ini. Hanya saja berbeda dengan klip One Direction yang memang available bagi semua umur dan kalangan, video klip Zayn justru agak berat untuk dikonsumsi anak-anak dibawah umur dan kalangan umum yang mungkin kurang memiliki ketertarikan terhadap seni. Jika klip One Direction digemari golongan ABG di penjuru dunia, klip ini mungkin akan sedikit susah ditelaah bagi mereka apalagi dengan lirik yang sedikit dewasa. Overall tetep oke. Great imagination Zayn




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline