Lihat ke Halaman Asli

Ocehan Parto

Diperbarui: 20 April 2018   02:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi: batamnews

"Malamku menjadi dingin
Tubuhku menggigil bukan karena angin. Kekasih
Tetapi ku mengingat suka duka dengan mu
Kebayang sosok tubuhmu yang begitu anggun
Menggugah perasaanku
Dan, membangkitkan jiwaku ...."

"Kurang ajar!" murka Agus.

Kali ini Parto telah membuat kesalahan lagi kesekian kalinya kepada Agus. Begitu beraninya aksi Parto bersajak ke istri Agus di depannya. Tetapi, Parto selalu gagal mendapat hukuman karena ia pandai ngeles. Seperti, Pejabat-Pejabat, DPR, Gubernur, Bupati, dll.

Mahasiswa dan Mahasiswi gemes dengan kelakuan Pejabat-pejabat saat ini. Aksi salah satu dari mereka tidak segan-segan memberi kartu kuning kepada Pak Tuan yang sedang berceramah. Apa iya? Yess! Ini sejarah lho. Asal jangan Raden Sutawijaya yang "memberontak" kekuasaan bapak angkatnya, Jaka Tingkir

Meski sejarah sudah berubah, Parto tak pernah berubah. Ia tetap ngoceh di Jalan Raya dengan menggunakan Toa. Ia sering kali menjadi Orator para Demontrans. Sayang sekali. Maksudnya? Iwan Fals kalau nyanyi dalam beberapa lagu saja dapat bayaran. Parto ndak dapat amplop dalam bentuk apa pun.

Suaranya yang lantang dan serak-basah, Parto ngoceh dengan Toa-nya di depan Istana Merdeka. "Kami akan kondusif, kami hanya ingin menagih janji-janji. Ini rumah kami, ini rumah kami," orasinya.

Agus pun mendengar ujaran Parto yang memanas itu. Namun tak membuat Agus naik pitam, karena ocehan itu bukan untuk istrinya. Ia justru memperhatikan begitu repotnya Aparat Keamanan mengamankan Demontrans itu.  

"Hmmm.. Aku jadi teringat kata-kata Bung Karno; 'Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri'." tutur Agus dalam benak.

Ah! Sayang sekali Orasi Parto di Istana Merdeka itu ndak sampai tembus ke telinga. Maka Parto mikir. Menurutnya, enak ngerayu istri Agus, kan lebih ngefek; bisa bikin Agus geram. 

Sore hari sepulang dari Istana Merdeka, Parto pun mencari istri Agus. Ia hendak memberikan sajak lagi. Rupanya, Agus pun mengetahui langkah Parto, kemudian Agus menghalanginya. "Hai, lu mau godain istriku?" tanya Agus, "Awas saja akan ku pentung kau."

Waduh! Parto langsung lari diancam Agus yang lalu ia pulang untuk tidur. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline