MTSN 2 kota serang mengadakan perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 dengan penuh semangat. Kegiatan perayaan ini secara resmi dibuka pada tanggal 15 Agustus pada saat apel pembukaan perayaan HUT RI. Acara dimulai pukul 07.30 WIB dengan menerbangkan balon sebagai tanda semangat untuk merayakan hari kemerdekaan.
Puncak perayaan HUT RI yang ke 79 dimulai dengan melaksanakan upacara bendera merah putih yang dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan staf madrasah. Upacara ini di pimpin oleh Inspektur Bapak Basarudin S.Pd, M.M.Pd yang menyampaikan pidato tentang pentingnya memperingati kemerdekaan dan menghargai jasa-jasa para pahlawan.
Mahasiswa PLP berkontribusi sebagai petugas upacara seperti: Pembawa acara yaitu kak Vivi Amelia, komandan upacara Kak Maulana Ardiansyah, ajudan inspektur yaitu Kak Rais Hidayatullah, tura yaitu Kak Gunawan Wachjudin, pembacaan teks proklamasi yaitu Kak Masitoh, teks UUD 1945 yaitu Kak Nashirotun Nissa, Pancasila yaitu Kak Siti Bariyah Alfina, Dirigen yaitu Kak Siti Indah, Pembacaan Doa yaitu Kak Eti Suharyati dan dokumentasi yaitu Kak Barkah Syahidah.
Di akhir acara, panitia memberikan penghargaan kepada pemenang perlombaan serta mengadakan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen spesial ini. Seluruh kegiatan berlangsung dengan penuh antusiasme, mencerminkan semangat nasionalisme dan kebersamaan yang tinggi.
Berita acara ini berdasarkan laporan kegiatan yang diselenggarakan oleh Mts N 2 kota serang pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H