Lihat ke Halaman Asli

Bapas Gorontalo

Instansi Pemerintah

Sosialisasi Program Integrasi, Mempersiapkan WBP Lapas Perempuan Gorontalo Kembali ke Masyarakat

Diperbarui: 1 November 2024   13:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Humas Bapas Gorontalo

Bapas Gorontalo, UPT Kanwil Kemenkumham Gorontalo melaksanakan sosialisasi program integrasi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Perempuan Gorontalo. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasubsi Bimbingan Klien Dewasa Bapas Gorontalo, Mohamad Ahmad, yang didampingi oleh tim Pembimbing Kemasyarakatan.

Kegiatan sosialisasi ini disambut baik oleh pejabat Lapas Perempuan Gorontalo, yang berharap program ini dapat memberikan pemahaman lebih dalam bagi WBP tentang proses integrasi serta manfaatnya dalam persiapan kembali ke masyarakat.

Program ini bertujuan untuk mendukung reintegrasi sosial para WBP, memberikan mereka keterampilan, dan memfasilitasi adaptasi saat kembali ke lingkungan sosial.

Dalam kegiatan tersebut Mohamad Ahmad menekankan pentingnya peran pembimbing kemasyarakatan dalam membantu WBP agar lebih siap menghadapi tantangan setelah menjalani masa pembinaan di lapas dan dipersiapkan untuk kembali ke dalam masyarakat. Sosialisasi ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang positif untuk menciptakan lingkungan yang mendukung proses reintegrasi mereka.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kemenkumham dalam meningkatkan kualitas layanan pemasyarakatan dan menjamin hak-hak WBP dalam menjalani tahapan program pembinaan menuju program pembimbingan di Bapas.

Sumber: Humas Bapas Gorontalo

Kanwil Kemenkumham Gorontalo

Pagar Butar Butar

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline