Lihat ke Halaman Asli

Bapas OKU

Balai Pemasyarakatan Kelas II OKU Induk

PK Bapas OKU Induk Kanwil Kemenkumham Sumsel Lakukan Penggalian Data Litmas

Diperbarui: 24 Juni 2022   18:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Baturaja - Pembimbing Kemasyarakatan Bapas Kelas II OKU Induk melakukan pengambilan data penelitian kemasyarakatan (Litmas) pada tanggal 22-23 Juni 2022 di Rutan Kelas IIB Baturaja.

Pengambilan data tersebut dilakukan kepada  26 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang diajukan untuk menerima program Asimilasi dan Re-integrasi (PB dan CB)

dokpri

Sebanyak 4 orang Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Ahli Muda yaitu, Kiagus Zulkarnain, Yandra Nata Kuswira, Sudirman, dan juga Surya Irawan dibantu oleh Calon Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Ahli Pertama yaitu Pinesthi Laksa Ambawani, I Kadek Dion Addy Saputro, Aufi Nidau Sholihah, Esa Yunianto dan Furqon Budiartha melakukan wawancara dan juga assesmen.

dokpri

Sebelum wawancara dan assesmen dimulai, Yandra Nata Kuswira mewakili PK yang  menjelaskan tujuan kedatangan mereka kepada para WBP. Yandra juga menekankan mengenai kewajiban para WBP jika nantinya program Asimilasi dan Re-integrasi mereka di setujui maka mereka memiliki kewajiban untuk melapor ke Bapas.

"Jangan sampai tiga kali berturut-turut tidak melakukan wajib lapor ke Bapas tanpa konfirmasi, Jika itu terjadi maka sudh masuk dalam kategori pelanggaran", ungkap Yandra. (Humas Bapas OKU)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline