Lihat ke Halaman Asli

Portal Desa

News For Everyone

Cegah Corona Pemdes Pakistaji Bangun Tempat Cuci Tangan

Diperbarui: 23 Maret 2020   14:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pemdes pakistaji cegah corona covid 19 (dokpri)

Pakistaji : Mewabahnya virus COVID 19 atau yang lebih dikenal dengan corona, menimbulkan kekhawatiran masyarakat khususnya di Desa Pakistaji, virus yang mengganas ini perlu adanya penanganan yang kongkret agar penyebarannya tidak meluas, WHO ( World Health Organization ) telah menetapkan COVID - 19 sebagai pandemi ( penyakit yang menyebar secara luas ) untuk itu perlu adanya kesadaran diri semua masyarakat agar penyebaran virus ini bisa diatasi.

Salah satu cara dengan menerapkan sosial distandce dengan menjaga jarak pada orang lain. Merespon hal ini pemerintah pakistaji melakukan langkah nyata dengan melakukan penyemprotan desinfektan dilingkungan kantor Desa Pakistaji dan membangun tempat cuci tangan dengan sabun guna mencegah penyebaran virus ganas corona ini.

Dilain kesempatan Kepala Desa Pakistaji Bpk. Chotibul Umam. S.Ip menyampaikan, gerakan cuci tangan dengan sabun ini perlu kita sosialisasikan dan kita terapkan, ini langkah mudah kita memutus penyebaran virus corona yang akhir-akhir ini mewabah dimasyarakat, gerakan ini akan berhasil jika semua masyarakat melakukan, pemdes sudah memulai saatnya masyarakat mengikuti.

Adanya virus corona ini masyarakat seyogyanya tidak panik, terus pantau perkembangan virus corona ini melalui media yang ada, jangan termakan informasi yang belum pasti kebenarannya, ikuti arahan pemerintah. Mudah  - mudahan kita semua khususnya warga Pakistaji selamat dari pandemi virus corona ini. //AMH

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline