Buah jambu masak dipohon
Jambu dimakan si anak bujang
Allah semata tempat memohon
Jangan sekali Allah diduakan
Jambu dimakan si anak bujang
Dimakan bersama si buah mangga
Jangan sekali Allah diduakan
Supaya hidup tidak celaka
Dimakan bersama si buah mangga
Seraya duduk di atas para
Supaya hidup tidak celaka
Banyak ibadah banyak berdoa
Catatan:
Seloka adalah salah satu jenis puisi Melayu lama. Ada banyak definisi seloka. Saya memilih definisi seloka sebagai pantun berkait yang berisi nasihat, teguran, atau sindiran. Disebut pantun berkait karena baris kedua pada bait pertama menjadi baris pertama pada bait kedua, baris keempat pada bait pertama menjadi baris ketiga pada bait kedua
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H