Lihat ke Halaman Asli

Beras Organik Corner

Tentang Beras Organik Asli Indonesia

Mengenal Beras Tinggi Nutrisi ZINC, Trobosan Kementan RI

Diperbarui: 26 Oktober 2021   14:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Variates Padi Inpari Nutri Zinc Foto by BBPADI

Mengenal Padi Inpari Nutri Zinc, Trobosan Baru Dari Kementan RI. Saat ini pemerintah melalui kementeriian pertanian sedang menggalakkan penanaman padi variates unggul baru dengan keunggulan khusus yakni tinggi akan mineral Zinc (Zn) / seng.

Variates padi ini merupakan hasil biofirtifikasi yang dilakukan oleh BB BBPADI - Kementan RI, yang berkolaborasi dengan IRRI & Harvest Plus.

Menurut deskripsi resmi yang keluarkan oleh pihak Kementan beras dari variates unggul ini memiliki kadar amilosa 16,6% dan potensi kandungan Zinc 34,51 ppm.

Tidak heran jika variates padi biofortifikasi ini sangat direkomendasikan guna membantu peningkatan nilai gizi sekaligus mengatasi kekurangan nutrisi Zn di masyarakat dan diyakini akan mengurangi angka prevalensi stunting anak di tanah air.

Kabar baiknya, saat ini padi tersebut telah berhasil ditanami secara organik, 100% alami, ramah lingkungan dan berkelanjutan tanpa pestisida dan bahan kimia lainnya oleh kelompok tani di daerah Yogyakarta dan telah meluncur ke pasaran.

Inovasi kelompok tani dari daerah Yogyakarta ini patut diapresiasi. Karena berdasarkan pengakuan sejumlah kelompok tani dibeberapa daerah lainnya, hasil panen beras nutri zinc mereka justru dijual dan dicampur dengan beras biasa dengan harga yang murah.

Beras Nutri Zinc Organik dari kelompok tani ini terbilang masih langka, dan patut diakui sebagai beras kesehatan mengingat kandungan mineral seng nya yang tinggi, dan manfaat nya yang begitu essensial bagi tubuh.

Beras nutri zinc merupakan yang berasal dari padi biofortifikasi dengan kandungan Zinc (Zn) paling tinggi dibandingkan variates lain.

Beras Nutri Zinc Organik image by Doc Pribadi 

Berbagai penelitian dan ahli menyebut, kandungan mineral seng / Zinc  sangat bermanfaat untuk membantu optimalkan tumbuh kembang anak (tinngi & berat badan), mengoptimalkan kecerdasan anak, meningkatkan sistem imun / kekebalan tubuh, menjaga kehamilan, mencegah stunting anak, dan mengontrol diabetes.

Zinc sendiri merupakan nutrisi mineral yang essensial bagi tubuh, sangat penting dan dibutuhkan oleh balita, ibu hamil, busui, anak-anak, remaja putri, penderita diabetes, hingga laki-laki dewasa. Mineral zinc tidak bisa di simpan dan diproduksi sendiri oleh tubuh.

Beberapa manfaat penting nutrisi Zn untuk kesehatan antara lain :memantu optimalkan tumbuh kembang anak (tinggi & berat badan). Kemudian dapat membantu daya tahan (imun) tubuh, membantu perkembangan kognitif, motorik & psikososial anak dan menjaga kehamilan bagi ibu hamil.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline