Lihat ke Halaman Asli

Band

TERVERIFIKASI

Let There Be Love

Membunuh Jakarta

Diperbarui: 31 Agustus 2019   22:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pixabay.com

Dul masih berkutat dengan mesin keras metromininya. Keringatnya menderas, memeras terampil tangannya yang besar berbuku buku. Kotak mesin metro oranye itu emang lebih banyak ngadat daripada menggelinding, sementara bentuknya terlalu dominan dalam las lasan besi mentah menempel di mana mana.

Dul mengusap keringat  di jidatnya, menarik panjang udara seakan melepas himpitan tanpa tara. Duduk selonjor kelelahan, dia bersandar sambil membelai pantat metromininya mengasihi bak bini yang setia.  Dul merenung nostalgila metromini.

Di jaman lalu memang gila, metromini berkejaran sarat muatan. Jaman keemasan yang menggentarkan setiap macam angkutan. Kami lah raja pertama dan kalian dibelakang, begitu pongah sang metromin. Namun matahari pasti tenggelam untuk membuka pagi yang baru.

Metromini yang dulu sublim sekarang tertatih tatih hanya tersisa di hitungan jari, lagi menyisi di paling pelosok berisi penumpang penumpang yang nampak ganjil, kerap teronggok sepi gelinding.

Kehancuran itu memang termomok sejak kehadiran moda modern terkoneksi dengan lintasannya yang ekslusif, dialah bus transjakarta. Membuat kelompok metromini melongo dan partai oranyenya berduyun masuk museum menyakitkan.

Palu godam itu semakin menghujam, ketika rintisan bintang naik (star up) melambung membentuk unicorn seperti pasukan para, pasukan online berban dua dan empat  masif merebut jengkal jengkal aspal. Membikin kuburan masal bagi metromini.

Inilah Jakarta bang Dul! Heritagenya seperti menertawakannya. Menggugah lamunannya yang mulai menjurus melow. Kemana lagi mencari rejeki meski banyak jurus tersedia di banyak ketiak Jakarta.

Dari asongan sampe nyalo pernah dilakoni bang Dul, Jakarta ibukota sebagai jangkar kota lain, selalu moncer dengan lapangan informal. Walaupun tiarap namun dapur tetap ngebul.

Dul mesem sendiri, menyundut batang kreteknya lalu larut dalam hisap dan hembusan kenikmatan asapnya. Dia enggak nyangka sejauh ini sampe di setengah abad usia, tanpa terasa bisa bertahan tanpa merasa survive. Dul sudah terlazim. 

Metromini akan bangkrut? Apa yang perlu dia takutkan? Tak ada! Dul terbiasa dengan Jakarta yang secara naluriah memberinya rejeki. Dengan rentang lebar, kaya dan miskin, elit dan kumuh, mall dan warung, semuanya siap memanjakan asal mau usaha.  Selama Jakarta ibukota, nasib takkan bisa membunuhnya. Bang Dul terkekeh tanpa suara. 

Namun enggak lama, wajahnya yang asimetris, mendadak mendung, rahangnya mengunci artinya benci. Setelah geng sopir nadir debat kusir anasir mutakhir. Ibukota pindah. Orang nomor satu negri telah memutuskan ibukota dipindah ke Kalimantan Timur.  Urgensi, kepadatan, kemacetan, polusi, sumber air dan kesetaraan penduduk, menjadi beban Jakarta.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline