GUNUNGKIDUL, Wariyun (50), warga Rt 04, Rw 01, Padukuhan Wates, Desa Kemiri, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, DIY, 30 bulan tergolek di tempat tidur. Diceriterakan, dia jatuh dari pohon kelapa tak terobatkan hingga lumpuh total.
Budi Oetomo Prasetyo (BOP) mantan Ketua DPRD Gunungkidul menceriterakan hal tersebut, setelah menengok Wariyun, Selasa malam (8/1).
"Tangan kiri patah, tulang sekitar area pinggang bawah bergeser, sehingga Wariyun tidak bisa menggerakkan tubuh. Selama 30 bulan, dia tidur di atas dipan kayu," ujar BOP (10/1).
Menurut kesaksian Yohana, dukuh setempat, Wariyun hidup seorang diri. Yang menopang kebutuhan makan dan minum adalah warga dusun, tetangga kanan kiri.
"Saat ini kami sedang menempuh upaya medis agar Wariyun bisa tertolong," imbuh BOP.
Menurutnya, uluran tangan dari pihak mana pun akan sangat membantu kesembuhan Wariyun. Soalnya, kata BOP, Dia membutuhkan perawatan dokter spesialis.
Dengan berbagai cara, bekerjasama dengan Yohana, BOP hari ini, Kamis 10/1/18, berusaha membawa Wariyun ke rumah sakit bedah tulang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H