Lihat ke Halaman Asli

Memacu Adrenalin di Kali Jali

Diperbarui: 9 Maret 2021   23:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Para Srikandi KKN Mandiri Lingkar Mengabdi UMY menjajal susur-sungai bersama ibu Fabiola, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Karangsari

Bagus Ananda, mahasiswa Prodi Akuntansi FEB UMY

Gemericik suara air sungai Jali mengalir melewati bebatuan dan ranting pohon yang tumbang. Debit air yang deras menambah elok aliran sungai yang berpotensi dikembangkan menjadi objek wisata river tubing (susur sungai). 

Sungai Jali memiliki ciri khas tersendiri, terutama jalur aliran airnya yang kadang ekstrim dan kadang landai, mirip seperti roller-coaster! Ada jalur yang berkelok-kelok hingga jalur jeram yang menantang adrenalin sehingga kita harus bisa menjaga keseimbangan tubuh agar tidak terbalik dan terseret arus. Namun ketegangan itu terbayar lunas karena di sepanjang jalur susur sungai, mata kita akan disuguhi pemandangan hijau hutan dan persawahan desa Karangsari yang asri, dan telinga kita akan dimanjakan oleh bebunyian neka burung liar yang bersahutan.

Wisata river tubing terus dikembangkan oleh pemerintah dan masyarakat desa Karangsari, Kecamatan Sapuran, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tangah. Bermitra dengan mahasiswa KKN Lingkar Mengabdi UMY di bawah supervisi Drs. Bambang W. Nugroho, M.A., pada bulan Februari 2021, upaya itu bersambut. Cita-cita bersamanya adalah menjadikan Kali Jali sebagai objek wisata air yang terkenal di kabupaten Wonosobo. Hingga saat ini, pengembangan river tubing terus dilakukan mulai dari pembangunan askes jalan, rest area, toilet, kantin, dan gudang. Pemerintah desa Karangsari sendiri secara rutin mengingatkan warga desa supaya jangan membuang sampah ke sungai Jali, karena bagaimanapun sungai Jali adalah tempat ekosistem ikan dan hewan air lainnya. Selain itu, sungai Jali juga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat jika terus dirawat dan dikembangkan sebagai objek wisata. 

Selama pelaksanaan KKN pada bulan Januari s.d Februari 2021, masyarakat desa Karangsari bersama mahasiswa KKN Lingkar Mengabdi UMY secara rutin setiap Ahad pagi melakukan kegiatan royong untuk menata sungai Jali. Mulai dari membersihkan sampah yang tersangkut di tepian sungai, menyingkirkan ranting yang mengganggu serta memindahkan bebatuan agar tidak menghalangi laju pelampung susur-sungai.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline