Nano Puisi: Kembalikanlah Bunganya
kembalikanlah bunganya
jika menurutmu tak suka
atau kerna ingin agar suci
dari aroma wangi duniawi
kembalikanlah bunganya
cukup menerima pokoknya
jika menurutmu tlah bisa rela
tak menuntut imbalan dunia
atau karena sudah menyadari
tak baik buahnya di hari nanti
(kembalikanlah bunganya, 2023)
Puisi ketujuh dari sembilan rincian judul puisi tentang Kembalikanlah, khususnya tentang Kembalikanlah Bunganya. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H