Micro Puisi: Meskipun Tak Pernah Berjumpa
meskipun tak pernah berjumpa
meskipun teramat sangat rindunya
ia selalu ungkapkan harapannya
ingin berjumpa melalui mimpinya
meskipun tak kunjung jumpa
meskipun dalam mimpinya
ia tak lantas putus asa
untuk bisa berjumpa
karena ia yakin masih ada
sisa satu lagi harapannya
yaitu ia ingin berjumpa
setelah kematiannya
(meskipun tak pernah berjumpa, 2023)
Puisi keempat dari lima rincian judul puisi tentang Meskipun, khususnya tentang Meskipun Tak Pernah Berjumpa. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H