Micro Puisi: Ketika Dibisakan Bersama-sama Menangis
tangis bersambut tangis atas penyatuan rasa
rasa senasib dan rasa emphati satu frekuensi
karena begitu tulus halus lembut perasaannya
meneteskan linangan airmata mereka di pipi
untuk dibisakan bersama-sama menangis
sehingga terlihat apa adanya seperti ini
sungguh perlu disyukuri dengan tulus
dan dengan penuh rasa bahagia di hati
karena sebagai bukti tak sendirian mereka
di dalam menumpahkan rasa senasibnya
dan rasa kepeduliannya atas nasib duka
yang tengah dialami oleh saudaranya
(ketika dibisakan bersama-sama menangis, 2022)
(catatan: tangis ini bisa mengundang tangis
bagi yang tidak kuat menahan haru di hati)
Puisi penggalian kebahagiaan terkait kebahagiaan yang muncul ketika dibisakan bersama-sama menangis. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H