Lihat ke Halaman Asli

Bambang Subroto

Menikah, dengan 2 anak, dan 5 cucu

Bandeng dan Ikan Mas

Diperbarui: 26 Maret 2021   13:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Lama tinggal di pesisir, lidah wajib disesuaikan seleranya. Orang pedalaman, biasa bermanis-manis. Sedangkan di pesisir harus menguasai di mana letak kelezatan ikan secara persis.

Bandeng misalnya. Menurut teman Tionghoa, locus kenikmatannya di sekitar pipi. Teman lain yang asli pesisir mengatakan, bagian perut bagian bawah, itulah sumber kenikmatan. Memang. Rasanya lebih empuk berlemak, minim duri dan tulang.

Masakan ikan khas Tapanuli dikenal dengan nama Arsik.  Ada yang dimasak kering, ada pula yang berkuah. Direbus atau dikukus berkuah bumbu kuning.

Ada lagi Naniura. Ikan Mas utuh dipotong-potong. Lalu direndam semalam, setelah dibumbui jeruk nipis dan asam Jawa. Rendaman ikan Mas mentah tersebut menjadi empuk dan tidak amis.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline