Lihat ke Halaman Asli

Baiq Ashri

mahasiswa

Rebahan Saja Bisa Memahami Bahasa Asing

Diperbarui: 7 Oktober 2023   18:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Apakah kalian ingin hanya rebahan bisa menguasai bahasa asing? Apakah kalian ingin belajar bahasa asing menggunakan cara terbaru dan asyik seperti bermain game ? Apakah kalian ingin meningkatkan kemampuan bahasa yang kalian miliki ?

Jika jawaban yang kalian berikan adalah ya maka kalian semua bisa menggunakan aplikasi duolingo untuk membantu pembelajaran. Duolingo sendiri merupakan aplikasi yang membantu kita untuk belajar dan meningkatkan bahasa asing. Dengan cara yang asyik dan baru maka dapat lebih efektif untuk meningkatkan kemampuan kita dalam bahasa asing. Pada duolingo tidak hanya satu bahasa asing saja. Namun, banyak bahasa yang dapat dipelajari selain bahasa inggris. Di duolingo kita belajar sesuai kemampuan yang kita miliki.

Dengan duolingo pembelajaran bahasa lebih menyenangkan dan bervariatif. Kita bisa mendapat poin dan medali. Selain mendapat dua hal tersebut kita juga dapat bersaing dengan teman -- teman yang lain dalam menyelesaikan sesi pelajaran. Kita juga bisa mengakses papan skor seluruh pemain untuk melihat pencapaian yang telah diraih. Di dalamnya terdapat tantangan harian yang bisa menyelesaikan maka dapat menambah poin.

Kita bisa menggunakan fitur pada aplikasi duolingo untuk meningkatkan kemampuan yang kita punya. Salah satu fitur yang ada ialah dialog mengenai percakapan antar dua orang yang bisa dijadikan acuan untuk kita melatih kemampuan listening.

Duolingo bisa dikatakan adalah salah satu aplikasi yang sangat direkomendasikan banyak orang untuk belajar bahasa asing. Keunggulan duolingo yang mudah diakses dan bisa digunakan dengan gratis. Menjadi hal  menarik yang disuguhkan aplikasi ini. Aplikasi ini juga sangat direkomendasikan untuk kalangan pelajar karena keunggulan yang tadi disebutkan.

Jadi, apalagi yang membuat kalian bimbang. Ayo segera gunakan duolingo untuk membantu kalian meningkatkan kemampuan. Dimana lagi belajar bisa dengan rebahan dan dilakukan dengan cara yang lebih asyik.

Referensi

Isyam, A. (2011). Strategi-Strategi Belajar Bahasa Asing. Lingua Didaktika: Jurnal Bahasa Dan Pembelajaran Bahasa, 4(2), 86. https://doi.org/10.24036/ld.v4i2.1259

Sa'diyah, H., & Abdurahman, M. (2021). Pembelajaran Bahasa Arab di Indonesia: Penelitian Terhadap Motivasi Belajar Bahasa Asing. Lisanan Arabiya: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab, 5(1), 51--69. https://doi.org/10.32699/liar.v5i1.1665

Susanthi, I. G. A. A. D. (2020). Kendala dalam Belajar Bahasa Inggris dan Cara Mengatasinya. Linguistic Community Services Journal, 1(2), 64--70. https://doi.org/10.55637/licosjournal.1.2.2658.64-70

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline