Lihat ke Halaman Asli

Fokus atau Multi-Tasking?

Diperbarui: 29 Januari 2021   23:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Mata sudah hampir terpejam, namun panggilan hati untuk menyusun beberapa kalimat di sini terus terdengar. Apalagi, besok saya punya agenda cukup menantang, untuk ukuran seorang pekerja yang sedang menjalani Work from Home (WFH) dan terus menunggu hasil swab ketiganya.

Bagaimana tidak, dalam keadaan masih seperti itu, saya masih mendapat panggilan dalam kegiatan penjaringan kepala bagian di kantor. Sebelumnya, lembaga juga menunjuk saya untuk memandu teman-teman karyawan pusat dalam mempersiapkan agenda penting lainnya, Rapat Anggota Tahunan.

Saya jadi ingat, kalau bisa memilih, saya akan senang bila dapat menjalani tugas dengan lebih terfokus pada suatu hal. Tapi, acapkali keadaan menuntut saya untuk menjalaninya secara multi-tasking.

Bukan saya tak menyukai model pekerjaan seperti itu.  Bahkan sebaliknya, saya cukup menikmatinya. Apalagi bila ternyata tugas multi-tasking tersebut dapat dituntaskan seluruhnya.

Masalahnya adalah keberhasilan menuntaskan tugas secara multi-tasking ini cukup jarang terjadi. Terkadang malah bisa mendatangkan stress bila perencanaan kerja menjadi ambyar.

Balik lagi ke soal WFH. Banyak yang menyampaikan bahwa orang yang terpapar virus dan bergejala sebaiknya cukup berfokus pada proses penyembuhan. Saya bisa katakan bahwa hal ini cukup benar. Beberapa kali saat saya mengalami perasaan tertekan, maka sejumlah gejala ringan akibat Covid-19 pun seketika bermunculan. Meski demikian, karena kondisi kesehatan saya saat ini sudah jauh lebih baik dan tanpa disertai gejala yang berarti, maka saya menyimpulkan bahwa mungkin saya telah siap bekerja kembali. Selain itu, rekan-rekan di kantor juga sudah sangat kerepotan sebagai dampak ketidakhadiran saya di sana.

Maka bisa dikatakan bahwa saat ini fokus saya tidak lagi hanya pada proses pemulihan pasca Covid-19. Perhatian saya sekarang ini kembali bercabang sebagaimana layaknya seperti sedang bekerja normal. 

Banjar, 29 Januari 2021




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline