Lihat ke Halaman Asli

Bagus Sukma Agung

Instruktur Ahli Pertama di Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Bantaeng, Ditjen Binalavotas, Kemnaker RI

Imbang 2-2 Berturut-turut Mengancam Kans Juara Arsenal?

Diperbarui: 17 April 2023   13:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Skor imbang 2-2 melawan Westham United membuat pasukan The Gunners mengalami skor dua sama beruntun setelah laga lawan Liverpool pada pekan sebelumnya. Kejadian yang mirip dengan unggul 2 gol terlebih dahulu kemudian dibalas 2 gol lunas oleh lawannya. Pacuan menuju tangga juara memang masih menyisakan 7 laga lagi. Namun 1 laga diantaranya harus melawan Manchester City yang notabene merupakan penghuni peringkat 2 klasemen sementara Liga Inggris.

Perbedaan poin yang sangat tipis 4 poin (dengan Man. City masih menyimpan 1 pertandingan) membuat harapan klub asuhan Arteta untuk merengkuh gelar liga Inggris pertama dalam 19 tahun terakhir bisa pupus. Kita tidak bisa memungkiri fakta bahwa Man City dalam 10 laga terakhir liga selalu meraih hasil maksimal dan kerap kali menyalip lawannya di laga-laga terakhir. Contoh saja Liverpool musim lalu yang bisa di kejar hingga laga terakhir dan trofi pun jatuh ke markas Etihad Stadium.

Performa luar biasa anak asuh Arteta memang patut diacungi 2 jempol musim ini. Disaat tim-tim lain seperti Liverpool, Chelsea, Tottenham dan bahkan MU yang sedang kesulitan mencari konsistensi, tetapi Arsenal berhasil tancap gas di puncak klasemen hingga saat ini. Butuh sebuah keajaiban dan kerja keras hingga Full Time laga terakhir pekan 38 liga Inggris untuk bisa mengucap "Arsenal Juara". Jika masih terpeleset dan membuang peluang (Bottling the Title) jangan harap bisa menyaingi Manchester City yang masih berharap mendapat gelar Liga Inggris ke tiga berturut-turut musim ini. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline