Sampah merupakan sisa kegiatan sehari-hari manusia atau juga bisa berasal dari proses ekosistem alam yang berbentuk padat. Kita sebagai manusia tidak pernah lepas dari yang namanya sampah, selalu terikat sulit untuk dipisahkan. Tidak bisa dipisahkan, bukan berarti kita sebagai manusia pasrah bukan? secara hakikat sulit untuk dipisahkan tetapi mudah jika mengurangi sampah tersebut dengan cara, membuang sampah pada tempatnya, dan Mengolahnya kembali. Jalur alternatif yang lebih menarik, yaitu mengolahnya kembali menjadi Eco Enzyme.
Eco Enzyme adalah larutan organik yang berasal dari limbah rumah tangga, seperti sayuran, buah-buahan, dan sejenisnya lalu dapat diaplikasihan untuk kesehatan dan pertanian. Sisa-sisa dari pembuatan Eco Enyme itu juga, bisa dimanfaatkan menjadi POC (pupuk Organik Cair) lewat komposter atau losida. Hal tersebut tentunya sangat bermanfaat sekali untuk mengurangi sampah yang dihasilkan dari kehidupan kita sehari-hari.
Pada hari Sabtu (11/02/2023), Kelompok KKN UMY 007 mengadakan kegiatan yaitu praktek pembuatan Eco Enzyme dengan mendatangkan pemateri ibu Tsalis Siswanti, beliau merupakan Ketua Eco Enzym Nusantara Bantul. Kegiatan ini diikuti bersama ibu-ibu di wilayah Padukuhan Kasihan, Desa Tamantirto, Kabupaten Bantul dan juga bekerjasama dengan PKK di wilayah tersebut. Praktek mengenai Eco Enzyme ini juga adalah bagian dari program kerja kelompok KKN UMY 007 dalam hal upaya pengurangan sampah. "harapan saya kedepan, dengan memanfaatkan Eco Enzyme tadi, itu kita bisa betul-betul diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari untuk merawat Bumi" ujar Tsalis Siswanti sebagai Ketua Eco Enzym Nusantara Bantul.
Mengingat kembali, sudah banyak sekali pencemaran, polusi udara yang terjadi di bumi ini, kita sebagai manusia tentunya tidak ingin bumi ini rusak karena ulah kita sendiri. Dengan adanya pengolahan sampah menjadi eco enzym ini, mampu memberikan pemahaman mengenai cara alternatif mengurangi sampah dan juga bisa menjaga kelestarian lingkungan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H