Lihat ke Halaman Asli

badrussabidilmahmudi

sebagai mahasiswa

KKNT Posko 5 UIM Mengadakan Pelatihan Administrasi Surat Menyurat di MTS Bustanul Ulum Klampar

Diperbarui: 1 September 2022   18:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Ketika perkembangan teknologi semakin maju, maka ilmu pengetahuan para anggota organisasi tentang masalah administrasi terutama di organisasi siswa intra sekolah(OSIS) tidak lagi dapat di abaikan. 

Bagian Administrasi didalam organisasi siswa intra sekolah (OSIS) memegang peranan yang sangat penting sama halnya dengan anggota lainnya, karena hasil pekerjaan mereka menjadi pedoman bagi anggota lainnya dalam membuat berbagai macam surat. 

Oleh karena itu, para anggota organisasi siswa intra sekolah (OSIS)harus dibekali dengan hard skill dan soft skill yang dibutuhkan guna mendukung dalam mengemban tugas-tugasnya. 

Skill tersebut tentu tak lepas dari kepandaian para anggota dalam memanfaatkan teknologi informasi yang lazim digunakan di sekolah. 

Selain itu mereka harus juga mempunyai pedoman yang jelas dalam mengemban tugas dan tanggung jawab yang diberikan dan selalu berupaya untuk mengimprovisasi kinerjanya menjadi lebih baik.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline