Lihat ke Halaman Asli

Taufiq Ariefianto

Guru Informatika SMA Negeri 3 Purwokerto

Lengah di Menit Terakhir, Ganesha FC Gagal Mencapai Juara - Refleksi

Diperbarui: 18 Oktober 2022   08:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim Ganesha FC & Official | Illustrasi/Sumber Gambar Dokumentasi Tim Humas SMA Negeri 3 Purwokerto

Dalam Ajang Men's Biore 2022 Futsal Turnamen yang berlangsung di  Score Center Purwokerto SMA Negeri 3 Purwokerto berhasil meraih Juara 2 setelah di partai final kurang beruntung dalam adu tendangan penalti yang berakhir dengan skor 2:3 melawan tim dari SMK Negeri 1 Banyumas.

Daftar Pemain Tim Ganesha FC | Illustrasi/Sumber Gambar Tim Ganesha FC SMA Negeri 3 Purwokerto

Laga final yang diselenggarakan pada pukul 15.30 WIB, tim SMA N 3 Purwokerto (Ganesha FC) tertinggal lebih dulu lewat sepakan keras pemain SMK Negeri 1 Banyumas yang mengubah skor menjadi 1-0.Tak lama berselang, Ganesha FC yang memang memiliki mental juara berhasil melakukan comeback lewat dua gol dari sepakan Aditya Dwi Kuncoro sang kapten tim sehingga mengubah skor 2-1 hingga berakhirnya babak pertama.

Bagan Pertandingan | Illustrasi/Sumber Gambar Tim Ganesha FC SMA Negeri 3 Purwokerto

Pada babak kedua Ganesha FC sebenarnya bisa saja meraih kemenangan sebelum akhirnya tim lawan berhasil menyamakan skor di satu menit terakhir babak kedua. Faktor kelelahan dan menurunnya fokus pemain menjadi salah satu penyebab gagalnya Ganesha FC menjadi Juara 1, mengingat event ini hanya dilangsungkan selama satu hari.

Perjalanan Ganesha FC sebenarnya begitu berat ketika berada pada satu pool dengan beberapa club yang dihuni oleh pemain-pemain bagus pada generasinya. Seperti Juara 2 Banyumas Futsal League (BFL) U-17 2022 yang berhasil dikandaskan dengan skor 4-1,             SMK Negeri 2 Purwokerto yang dihuni oleh pemain-pemain juara Asosiasi Akademi Futsal Indonesia (AAFI) Regional Jawa Tengah 2022 dikalahkan dengan skor 4-2.

Menurut Karyono "Kekalahan di laga final merupakan suatu pelajaran berharga bagi para pemain untuk semakin rajin dan disiplin dalam latihan" tutur pelatih yang juga sempat menjabat Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten Banyumas ini.

SMA Negeri 3 Purwokerto yang menjadi kiblat dari futsal pelajar di Banyumas perlu berbenah sehingga target untuk bisa berlaga di turnamen -- turnamen tingkat nasional maupun internasional bisa terwujud.

-- Narasumber Yongki Fajar M, S.Pd (Pendamping Tim Ganesha FC SMA Negeri 3 Purwokerto) --




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline