Lihat ke Halaman Asli

Azmi Rahma Dini

Penulis dan content writter.

Cuplikan Kebaikan, Mengenang Haul Eril 10.000 Sembako Dibagikan Melalui Acara GEBERKAHN

Diperbarui: 25 Mei 2023   22:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Persiapan pendistribusian sembako ke 27    kabupaten kota.

Bandung---Organisasi Jabar Bergerak Zillenial gemakan aksi sosial melalui kegiatan GEBERKAHN (Gerakan Berbagi Kebaikan dan Keberkahan).


Kegiatan ini merupakan rangkaian Haul mendiang putra Ridwan Kamil, yaitu Emmeril Kahn Mumtadz (23). Melalui amanat sang ayah, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, kebaikan dari Eril akan terus dilanjutkan oleh keluarga. Terutama kegiatan sosial yang almarhum lakukan semasa hidupnya.

Melalui acara tersebut, sebanyak 10.000 paket sembako didistribusikan mulai dari tanggal 24-25 Mei 2023 serentak di 27 kabupaten/kota Jawa Barat.

"Gerakan ini merupakan rangkaian haul almarhum yang akan disebar di 27 kota kabupaten. Tagline-nya menebar benih keberkahan untuk senyum kebaikan. Rencananya akan dibagikan besok" Ujar Nadzrizal Habib, Ketua Jabar Bergerak Zillenial. (23/5/2023).

Selain itu, adapun campaign dari gerakan ini, orang-orang bisa menggunakan hashtag senyum kebaikan melalui akun media sosial instagram untuk meramaikan kegiatan GEBERKAHN.

Nadzrizal menyampaikan, sembako yang terkumpul akan disebarkan oleh organisasi serta relawan di Jawa Barat kepada orang-orang yang membutuhkan.

"Fokusnya kita ke masyarakat yang tidak mampu, misalnya pemulung atau tetangga yang sedang butuh bantuan. Kita kerja sama dengan forum OSIS, himpunan mahasiswa," ujarnya.

Menurut Rizal, kegiatan yang didasari kepedulian akan aksi sosial merupakan inspirasi dari pesan Eril untuk terus menebar benih kebaikan kepada siapapun, dimanapun dan kapanpun.

"Momen kita bukan lagi bersedih tapi ini inspirasi dari almarhum yang sering berbagi semasa hidup. Pesan almarhum jangan malu untuk berbuat baik kepada siapapun karena kebaikan bisa datang dari manapun. Dan tidak berhenti saling mengingatkan untuk berbuat baik," ujarnya.

Seperti yang kita ketahui melalui berita, Emmeril Kahn Mumtadz (23), putra sulung Ridwan Kamil, dinyatakan meninggal dunia setelah hanyut di Sungai Aere, Swiss tanggal 26 Mei 2022.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline