Lihat ke Halaman Asli

gurujiwa NUSANTARA

pembawa sebaik baik kabar (gurujiwa508@gmail.com) (Instagram :@gurujiwa) (Twitter : @gurujiwa) (Facebook: @gurujiwa))

Di Sisa Malam Penuh Air Mata Doa Ibu

Diperbarui: 10 September 2021   07:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Doa dini hari 8bu untuk kami dan kita semua (tribunnews. Com) 

Dini hari ini
Ibu terbangun
Berdoa malam
Buat anak cucu tersayang

Walau kami pulas tidur
Tanpa terbangun
Alas doa ibu kami
Membuat malam jadi nikmat
Hangat dalam selimut tebal
Tanpa mimpi

Dini hari
Intijati sepi
Adalah teman setia
Romantika sisa malam sendu
Tanpa perlu berjaga pintu
Lupa dikunci

Saat keheningan
Jadi pusaran inti waktu
Saat inilah
Saat terindah
Melipat jarak,
Semua terasa dekat
Sejauh apapun
Angan
Ingin

Dini hari habis
Ibu terbangun
Wajahnya basah air wudlu
Dan mata air sabar
Yang sejuk
Lalu mengalirllah
Doa doa
Yang menjadi bantal
Guling
Alas nikmat tidur
Anak cucu generasi ini
Dan nanti

Saat malam
Sisa secuil
Ada potongan penuh rasa syukur
Berapa ribupun kilometer jarak
Tak akan mampu membendung
Sungai kasih sayang sejati
Antar generasi dari seriap kepingan
Sisa malam yang berarti

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline