Lihat ke Halaman Asli

Perindo, Semoga Membuat Indonesia Lebih Baik

Diperbarui: 17 Juni 2015   11:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Beberapa hari ini kita mendengar bahwa ada sebuah partai akan diluncurkan ke publik. Partai itu adalah partai Pertai Persatuan Indonesia (Perindo). Partai baru ini besutan Hary Tanoesoedibjo.

Hary Tanoesoedibjo, kita kenal sebagai seorang tokoh nasional dan pengusaha sukses di bidang media yang sebelumnya pernah bergabung di Partai Nasdem dan Partai Hanura. Pembentukan partai ini bukanlah secara tiba-tiba, melainkan telah dipersiapkan cikal bakalnya jauh-jauh hari dalam bentuk ormas Perindo yang dideklarasikan di Jakarta pada 24 Februari 2013 oleh Hary Tanoesoedibjo bersama tokoh nasional lainnya.

Orang sekaliber Hary Tanoe tentu punya pemikiran matang dan cita-cita yang baik untuk Indonesia. Sebagai pengusaha yang ‘selesai dengan urusan perut’ tentu tidak akan menggunakan kendaraan politik, artinya partai untuk mencari uang. Partai Perindo pasti didirikan untuk mewujudkan cita-citanya untuk bangsa dan negara.

Dalam berbagai kesempatan beberapa pengurus partai Perindomengatakan bahwa Partai Perindo didirikan karena memahami realitas sejarah bahwa masalah persatuan di Indonesia senantiasa mengalami pasang-surutseiringdengandinamikadan perkembangan bangsa dan negara. Persatuan bangsa bukanlah sesuatu yang given , melainkan sesuatu yang dinamis dan harus terus diperjuangkan.

‘Harus terus diperjuangkan ‘ inilah yang harus ditekankan dalam rangka berdirinya partai ini. Karena banyak hal yang memang harus diperjuangkan oleh rakyat Indonesia.

Semoga cita-cita Hary Tanoe dan Partai Perindodapat membuat Indonesia lebih baik.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline