Lihat ke Halaman Asli

Rizky Purwantoro S

pegawai biasa

Hikayat Dua Ratu Hebat dari Pesisir Jawa Tengah

Diperbarui: 9 Desember 2022   22:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber gambar dari mediamengajar.com

Alkisah ada dua ratu hebat dari zaman yang beda namun tempat yang sama. Mereka wanita namun dapat menggentarkan dunia yang biasanya didominasi kaum adam.

Keduanya bukan kakak beradik, bukan pula ibu dengan putrinya, rentang waktu di antara mereka terlampau jauh, sekitar 800 ratus tahun berselang. Entah apakah apakah sang ratu pertama merupakan nenek moyang ratu yang kedua, karena itu perlu kajian yang mendalam.

Yang pertama adalah Ratu Shima yang berkuasa sekitar 674-695 M, beliau menjadi pemuncak dari kerajaan Kalingga, yang diperkirakan berpusat di pesisir Jawa Tengah.

Sedangkan yang kedua adalah Ratu Kalinyamat yang periode kekuasaanya berkisar 1549-1579 M, beliau ialah penguasa kesultanan Kalinyamat, yang lokasinya di Jepara saat ini.

Jika Ratu Shima dikenal sebagai ratu yang adil dan tegas, dibuktikan dengan banyaknya catatan sejarah mengenai integritasnya memimpin, sehingga sampai pernah menghukum anaknya sendiri karena tidak sengaja melakukan perbuatan melanggar hukum.

Maka Ratu Kalinyamat, adalah ratu pemberani yang disegani musuh-musuhnya, terutama Portugis. Karena pada era kekuasaannya, negerinya yang kecil itu tapi sanggup melaksanakan ekspedisi militer beberapa kali dalam rangka menghadapi negara sekuat Portugis.

Jarang sekali ada suatu kawasan yang pernah menyediakan pentas terhadap beberapa tokoh legendaris, meskipun jarak waktu mereka berlainan.

Apakah kawasan ini memiliki magis tersendiri, ingat dua tokoh wanita ini bukanlah yang terakhir, masih banyak lagi tokoh wanita lain yang mengukir tinta emas sejarahnya di kawasan pantai utara Jawa ini, salah satunya adalah Kartini, sang pejuang emansipasi wanita negeri ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline