Lihat ke Halaman Asli

Mau Mengajukan KPR, Sudah Tahu Belum Syarat-syaratnya?

Diperbarui: 2 Januari 2018   18:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mau Mengajukan KPR, Sudah Tau Belum Syarat-Syaratnya?

KPR alias Kredit Pemilikan Rumah adalah sistem pembayaran yang sudah nggak asing di Indonesia. Banyak orang yang sudah menggunakan fasilitas ini untuk bisa memiliki rumah idaman. Beberapa orang menilai KPR sangat membantu mereka untuk memenuhi kebutuhan akan hunian disaat harga properti terus meningkat.

Kini, sudah banyak bank yang menyediakan program KPR. Nah, kalau kamu mau mengajukan kredit ini, ada beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi. Nggak susah kok. Hanya saja persyaratan ini harus lengkap supaya KPR yang kamu ajukan bisa diterima oleh bank. Nah, daripada penasaran, yuk simak penjelasan mengenai syarat mengajukan KPR di bawah ini!

Dokumen Identitas Resmi

Hal pertama yang harus kamu siapkan adalah dokumen identitas resmi. Hal ini bertujuan untuk membuktikan bahwa kamu adalah Warga Negara Indonesia dan bukan penyelundup, haha. Dokumen-dokumen tersebut dapat berupa KTP, KK, akta lahir, dan SKCK. Selain itu, calon pembeli juga harus berusia minimal 21 tahun atau telah menikah.

Slip Gaji dan Bukti Bebas Hutang

Dokumen lain yang harus disiapkan adalah slip gaji beserta bukti bebas hutang. Hal ini bertujuan agar bank bisa dengan mudah menilai kemampuan finansialmu. Jika memiliki hutang, kamu harus mempertimbangkan jumlah cicilan rumah yang diajukan dengan tanggungan yang sudah dimiliki.

Selain itu, kamu juga akan dimintai laporan pajak dan NPWP. Kedua dokumen ini digunakan oleh bank sebagai bahan untuk mempertimbangkan apakah kamu adalah calon costumer yang baik. Jika memiliki kartu kredit, maka rekam jejak pembayarannya juga akan menjadi referensi tambahan bagi bank untuk menilai apakah kamu adalah nasabah yang disiplin atau tidak.

Wawancara

Nah, setelah melengkapi dokumen, selanjutnya kamu akan masuk ke tahap wawancara. Tahapan ini merupakan survei lanjutan atas pengajuan dan prosedurnya pun bisa berbeda di setiap bank. Pastikan kamu menampilkan performa yang maksimal saat menjalaninya agar KPR yang kamu ajukan dapat disetujui.

Jawablah pertanyaan seputar kondisi keuangan dengan tenang dan jujur. Pastikan seluruh jawaban valid dan bisa dibuktikan dengan keberadaan dokumen. Selain menjawab pertanyaan dari pihak bank, kamu juga bisa menanyakan hal-hal terkait sistem pembayaran.

Proses Pembayaran Awal

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline