Lihat ke Halaman Asli

Aurellia Tsany Tabitha

Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga 23107030113

Mie Gacoan: Mengapa Anak Kost Selalu Kembali?

Diperbarui: 19 Juni 2024   07:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di Malang, Jawa Timur, Mie Gacoan pertama kali didirikan pada tahun 2016 di bawah naungan PT Pesta Pora Abadi. Mie Gacoan berhasil menarik perhatian banyak orang, terutama siswa dan anak kost. Mie Gacoan terkenal dengan rasa pedasnya yang menggigit dan harganya yang terjangkau. Salah satu ciri khas Mie Gacoan adalah tingkat kepedasannya yang dapat disesuaikan dengan selera konsumen, mulai dari yang sangat pedas hingga yang tidak pedas.

Gerai Mie Gacoan selalu memiliki pelanggan. Bahkan, mitra ojek online selalu penuh dengan pelanggan yang menunggu pesanan mereka dikirim. Banyak orang mungkin bertanya, siapa pemilik restoran Mie Gacoan? Anton Kurniawan adalah pendiri Mie Gacoan. Anton menyatakan bahwa ia adalah pendiri dan CEO PT Pesta Pora Abadi, yang memiliki gerai Mie Gacoan, dengan mengutip akun LinkedIn-nya. Hanya sedikit informasi tentang Anton. Namun, kesuksesan Mie Gacoan saat ini tidak hanya disebabkan oleh perannya sebagai pendiri dan CEO perusahaan induknya.

Restoran Mie Gacoan diambil dari kata "Gaco", yang dalam bahasa Jawa berarti "jagoan" atau "andalan", dan menggabungkan konsep kuliner kontemporer dengan harga terjangkau. Mie Gacoan memiliki puluhan ribu pelanggan di setiap wilayah. Saat ini, ada banyak gerai Mie Gacoan, seperti Malang, Yogyakarta, Jakarta, Semarang, Solo, Bandung, Bali, Medan, dan kota besar lainnya di Indonesia.

Menu Mie Gacoan

Menu mie:

  • Mie Suit

Mie Suit adalah satu menu Mie Gacoan yang tidak memiliki rasa pedas. Bagi Anda yang tidak menyukai pedas bisa memilih Mie Suit sebagai menu utama.

  • Mie Hompimpa

Mie Hompimpa adalah mie yang memiliki rasa asin pedas. Mie Hompimpa tersedia dari level 1-8.

  • Mie Gacoan

Mie Hompimpa adalah mie yang memiliki rasa manis pedas. Mie Gacoan juga tersedia dari level 1-8.

Menu Snacks:

  • Siomay
  • Udang rambutan
  • Udang keju
  • Lumpia udang
  • Pangsit

Menu Minuman:

  • Es Gobak Sodor
  • Es Teklek
  • Es Sluku Bathok
  • Es Petak Umpet
  • Teh
  • Jeruk
  • Lemon Tea
  • Milo
  • Vanila Latte
  • Teh Tarik
  • Thai Tea
  • Thai Green Tea
  • Coklat
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline