Bahasa Inggris adalah bahasa internasional yang digunakan oleh seluruh negara untuk berkomunikasi dengan antar negara di dunia. Di zaman sekarang ini , budaya dan informasi dari negara lain sangat cepat di dapat melalui media sosial. Oleh karena itu , belajar Bahasa Inggris banyak sekali diminati , bagaimana cara mudah belajar Bahasa Inggris di zaman sekarang ini ??
Jadi ada beberapa cara mudah untuk belajar bahasa Inggris , seperti mempelajari kosakata bahasa Inggris. Cara pertama yang dapat dilakukan untuk belajar Bahasa Inggris adalah dengan mempelajari kosakata bahasa Inggris. Kamu bisa mempelajarinya mulai dengan mendengarkan lagu , membaca bucu , menonton film atau cari kosakata satu hari minimal 5 kosakata.
Setelah mempelajari kosakata bahasa Inggris , catatlah dalam sebuah buku atau catatan apapun agar kamu tidak melupakan kosakata yang yang telah kamu pelajari.
Cara kedua yang dapat kamu lakukan adalah mendengarkan musik. Dengan mendengarkan lagu atau podcast kamu dapat melatih kemampuan listening atau mendengarkan dalam bahasa Inggris , dengan ini kamu akan terbiasa mendengar bahasa Inggris dan kamu juga dapat mengetahui bagaimana pelafalan setiap kata-katanya.
Cara ketiga yaitu belajar speaking atau berbicara dengan bahasa Inggris. Mulailah belajar dengan berbicara sendiri didepan cermin atau dengan bernyanyi.
Kalau kamu sudah merasa percaya diri, kamu bisa mengajak teman mu untuk berbicara menggunakan bahasa Inggris.
Jangan malu , karena kalau kamu terus malu kemampuan speaking kamu tidak akan terlatih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H