1. Pasar Terapung Muara kuin
Pasar yang sudah ada dari 400 tahun lalu ini telah menajdi salah satu ciri khas wisata di kota Banjarmasin, hingga sampai sekarang masih menjadi objek wisata di kota Banjarmasin. Disini banyak pedagang yang menjajanlan daganan menggunakan perahu kayu yang dikenal sebagai jukung oleh warga setempat. Pasar Terapung ini hanya ada di jam 06.30 s/d 08.00 WITA. jika melewati jam tersebut maka pasar terapung hilang tanpa ada sisa. Selain menikmati Pasar Terapung anda bisa menikmati rumah-rumah disepanjang sungai Barito.
2. Pulau Kembang
Setelah mengunjungi pasar terapung dipagi hari, anda bisa berkunjung ke pulau kembang. Pulau kembang ini telah dihuni ratusan eskor kera. Ada sebuah bangunan kecil yang digunakan umat Hindu untuk bersembahyang. Bagi pengunjung yang ingin membeli tiket pulau kembang dikenakan
3. Depot Soto Bang Amat
Waktunya untuk makan siang!! berkunjung ke Banjarmasin tidak afdal jika belum mencoba salah satu kuliner soto ini. Semangkok kuah soto yang hangat dilengkapi dengan gurihnya kaldu ayam kampung menjadi salah satu makanan yang harus dinikmati.
Di depot Soto bang Amat anda bisa menikmati kuliner ini sekaligus menikmati pemandangan sungai. Satu porsi soto banjar dikenai harga Rp 18.000- Rp 33.000. perlu diingat setiap hari jumat depot soto bang Amat libur.
Banjarmasin menawarkan pesona unik dengan Pasar Terapung Pulau Kembang, sebuah tempat yang memukau dengan kegiatan perdagangan yang berlangsung di atas air. Jangan lewatkan pula untuk mencicipi kuliner khasnya, Soto Banjar, yang lezat dan hangat, cocok dinikmati di tengah udara tropis Kalimantan.