Ashton Dumar Nordwil Simmonds atau yang dikenal sebagai Daniel Caesar merupakan salah satu penyanyi R&B asal kanada, ia ikut tampil pada We The Fest 2023 pada hari kedua, sabtu 22 juli 2023, pukul 22.20 WIB waktu setempat.
Selain Daniel Caesar, konser We The Fest hari kedua itu juga dimeriahkan oleh beberapa penyanyi diantaranya adalah Sabrina Carpenter dan Ty Dolla Sign. Tetapi yang paling menyorot perhatian di We The Fest ini ialah Daniel Caesar, hal itu disebabkan lagu pembuka yang ia bawakan merupakan lagu yang ada pada album barunya "Never Enough" diantaranya adalah Ocho richo, let me go, valentina, serta Always
Saat menyanyikannya, terlihat penonton sampai mengikuti bait bait lagu yang dibawakan oleh Daniel caesar bahkan sampai larut dalam kata kata yang dibawakannya. Daniel Caesar pun mengingat kembali momen beberapa tahun lalu saat ia datang ke Indonesia
"Suara kalian saat bernyanyi memberikan saya energi yang baru lagi. Sangat menyenangkan bisa kembali lagi ke sini. Memang benar, kembali kesini setelah 5 tahun yang lalu adalah hal yang baik, aku sangat menyayangi kalian," ungkap Caesar di panggung.
Perlu diketahui bahwasanya pada 2018 lalu Daniel Caesar sempat menyumbang beberapa lagu pada festival Java jazz.
Selanjutnya ia membawakan beberapa lagu lagi termasuk Best part serta Get You, dan selesai pada pukul 11.30 WIB. Setelah itu mengucapkan terima kasih karena telah menyanyi bersama
"Terima kasih sudah bernyanyi bersama." Tutur Caesar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H