Lihat ke Halaman Asli

Jeanne Mejia

Freelance Content Writer

Mengenal Definisi Manajemen, Fungsi Serta Unsur-unsurnya

Diperbarui: 6 Mei 2020   22:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

www.sogoodlanguages.com

Apa definisi manajemen secara umum? Bisa dibilang  sebuah proses untuk mengatur sesuatu yang dilakukan oleh sekelompok orang atau organisasi untuk mencapai tujuan organisasi tersebut dengan cara bekerja sama memanfaatkan sumber daya yang dimiliki. Bisa dibilang, manajemen adalah hal yang mutlak bagi setiap organisasi baik pemerintah, swasta, nir-laba, dan masyarakat.

Asal mula kata manajemen diambil dari bahasa Perancis kuno yaitu 'menagement' yang artinya seni dalam mengatur dan melaksanakan. Maka dari itu, manajemen juga bisa didefinisikan sebagai usaha perencanaan, pengoordinasian, pengorganisasian, dan pengotrolan sumber daya untuk mencapai sasaran secara efektif dan efisien. Substansi efektif dalam manajemen adalah agar mencapai suatu tujuan sesuai perencanaan dan efisien untuk melaksanakan pekerjaan dengan baik dan rapih.

Menurut salah satu pakar manajemen T. Hani Handoko, terdapat tiga alasan mengapa setiap organisasi memerlukan manajemen:

1. Agar tujuan pribadi dan organisasi dapat tercapai

2. Demi menjaga keseimbangan antara tujuan - tujuan, sasaran, dan kegiatan yang saling bertentangan dari pihak yang punya kepentingan dalam organisasi

3. Mencapai efisiensi dan efektivitas suatu kerja organisasi

Dengan kata lain, berhasil atau tidaknya suatu organisasi dalam mencapai tujuannya tergantung bagaimana manajemen. Untuk itu, organisasi perlu mengetahui sektor mana saja yang paling krusial dan membutuhkan manajemen pada awal pendirian. Setidaknya, organisasi membutuhkan manajemen dalam sektor strategi, sumber daya manusia, produksi, pemasaran, dan manajemen lainnya.

Dalam memahami apa definisi manajemen, hal yang terpenting yaitu organisasi mampu memaksimalkan sumber daya yang ada dimilikinya. Maka dari itu, seorang manajer perlu memahami 5 fungsi utama dalam manajemen:

1. Perencanaan (Planning)

Perencanaan adalah yang paling penting dalam sebuah manajemen bisnis agar menentukan secara keseluruhan tujuan perusahaan dan upaya untuk memenuhi tujuan tersebut.

2. Pengorganisasian (Organizing)

Pengorganisasian yaitu membagi kegiatan besar menjadi beberapa kegiatan kecil atau serangkaian kegiatan. Tujuannya, untuk mempermudah manajer melakukan pengawasan yang lebih efektif dan menentukan sumber daya yang dibutuhkan agar setiap kegiatan yang telah dibagi menjadi lebih efisien. Lebih gampangnya, pengorganisasian tentang menentukan apa yang dikerjakan, siapa yang mengerjakan, dan bagaimana harus dikerjakan.

3. Penempatan (Staffing)

Staffing lebih memperhatikan sumber daya secara umum, antara lain peralatan, perlengkapan, dan inventaris yang ada pada sebuah organisasi

4. Pengarahan (Directing)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline