Lihat ke Halaman Asli

UM Bandung Perkuat UMKM Melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Pemula

Diperbarui: 14 Agustus 2024   17:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Rey/Firman/UM Bandung.

Bandung - Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung menyelenggarakan kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Pemula (PMP) 2024 pada Kamis (08/08/2024) di Kelurahan Cimekar, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung. Acara ini fokus pada peningkatan kualitas Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui pembinaan produksi dan legalitas produk.

Ketua Pelaksana PMP, Ratna Sari Listyaningrum, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari hibah yang diberikan oleh Kemendikbudristek dalam skema pemberdayaan masyarakat. Tujuan utamanya adalah membantu UMKM, seperti Dimsum Eateung, untuk terus berkembang.

Kegiatan ini meliputi Focus Group Discussion (FGD) dan pemberian materi yang berfokus pada pembinaan produksi, legalitas produk, sertifikasi halal, kemasan produk, pemasaran digital, serta merek dan desain industri. Peserta UMKM juga diberi kesempatan untuk langsung menerapkan materi yang telah dipelajari.

Ratna menekankan pentingnya legalitas usaha untuk memperluas pasar penjualan produk. Sementara itu, Indriawati, pemilik UMKM Dimsum Eateung, mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan dan dukungan yang diberikan, serta berharap usahanya semakin berkembang dan dikenal luas.

UM Bandung melalui kegiatan ini semakin membuktikan untuk terus berkomitmen dekat dan memberdayakan masyarakat melalui berbagai kegiatan positif dan produktif. Hal ini juga sesuai dengan catur dharma perguruan tinggi yakni pendidikan atau pengajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK).***(FK)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline