Lihat ke Halaman Asli

Meningkatkan Pendapatan Keluarga Melalui Pekerjaan Sampingan dan Investasi

Diperbarui: 14 September 2024   08:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi pendapatan keluarga (sumber gambar: dokpri/alamisharia.co.id)

Ketika berbicara tentang pendapatan keluarga, sering kali penulis bertemu dengan beberapa teman yang selalu meluangkan waktu mereka dari pekerjaan utama guna menambah pendapatan keluarga dengan pekerjaan sampingan mereka.

Apa itu pendapatan keluarga, menurut kumparan.com, pendapatan keluarga merupakan jumlah pendapatan atau pemasukan dari setiap individu dalam anggota keluarga.

Jadi, pendapatan keluarga adalah total pemasukan yang diperoleh dari setiap individu yang berkontribusi dalam keluarga, baik melalui gaji, bisnis, atau sumber pendapatan lainnya.

Setiap anggota keluarga yang bekerja atau memiliki usaha dapat menambah pendapatan tersebut, sehingga menciptakan stabilitas ekonomi keluarga.

Dengan jumlah pendapatan yang lebih besar, keluarga dapat mengelola kebutuhan sehari-hari, merencanakan investasi, serta menghadapi keadaan darurat dengan lebih baik.

Bagi seorang individu, sumber pendapatan paling umum adalah gaji atau upah dari pekerjaan tetap.

Namun, pendapatan tidak terbatas pada gaji saja. Ada banyak sumber lain yang bisa memberikan penghasilan, seperti investasi, royalti, bunga dari tabungan, dan keuntungan usaha sampingan.

Pendapatan memiliki peranan penting dalam kehidupan sehari-hari karena memungkinkannya memenuhi kebutuhan dasar dan merencanakan masa depan. Sepeti yang sudah penulis dengan judul: Merencanakan Anggaran Keluarga untuk Masa Depan Stabil.

Secara sederhana, pendapatan adalah segala bentuk pemasukan yang diterima dalam periode tertentu. Bagi kebanyakan orang, gaji adalah bentuk pendapatan utama yang diterima secara tetap setiap bulannya.

Salah satu cara untuk meningkatkan pendapatan di luar gaji adalah melalui bisnis. Bagi mereka yang berani mengambil risiko, memulai bisnis bisa menjadi pilihan yang menarik.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline