Siapa sih yang tidak mau punya orang tua yang selalu mendukung anaknya, yang gak pernah melarang, yang memberi kebebasan untuk memilih jalan hidup dan memfasilitasi apapun yang anak nya butuhkan. Tapi sayang nya, untuk mendapatkan orangtua yang memberikan restu dalam setiap keputusan anaknya itu tidak mudah. Satu hal yang tidak bisa kita pilih dalam hidup, takdir dalam memilih orang tua.
Banyak sekali nih yang berpikiran tentang toxic parenting. Ada gak sih istilah toxic parenting dalam keluarga? Jadi dalam gaya pengasuhan yang diberikan orangtua terhadap anaknya dianggap toxic, kalau dibilang orang tua yang memiliki niat jahat untuk anaknya seperti nya akan jadi hal yang mustahil karena orang tua di penjuru dunia tak akan mungkin melakukan hal tersebut meniatkan untuk menjadi toxic bagi anaknya.
Hanya saja terkadang cara pengasuhan nya yang diaggap kurang tepat, padahal tujuan nya baik. sebagian dari kita pasti ketika mendengar kata toxic parenting terdengar seperti mereka selalu mengekang secara verbal dan non-verbal, meyakiti fisik dan psikis tapi ternyata toxic parenting juga ada yang berupa tipikal memberikan kebebasan cenderung tidak memberikan target pada anaknya.
Terdapat 4 pola asuh yang 3 diantara nya ada yang merupakan toxic parenting
seperti apasih ciri-ciri dari toxic parenting?
1. Membebasan keinginan anak, dengan menyetujui semua keinginan anak tanpa ada nya target.
2. Memberikan target pada sang anak tetapi tak memberikan support. Ini merupakan tipe yang otoriter, yang cenderung membuat anak mudah baper (tersinggung), membuat anak menjadi agresif.
3. Sikap acuh terhadap sang anak. Sikap orang tua yang bodoamat terhadap anaknya cenderung tidak memiliki target dan tidak memberikan support. meliarkan anaknya dengan sikap yang acuh
4. yang terakhir merupakan sikap yang positif yang sulit dilakukan setiap orang tua yaitu, demand (target). Arahan untuk menjalankan kehidupan yang baik dari sang anak harus diberikan oleh orang tua, karena orang tua pasti sudah banyak makan asam garam kehidupan yang menjadikan kan orangtua sebagai roll model yang dapat mensupport dan bukan hanya secara materi tetapi juga non-materi. Non-materi ini seperti pujian, sanjungan, dukungan atau sekedar mendapatkan tempat untuk bercerita. Apresiasi yang bersifat non-materi ini dapat membuat anak merasa tumbuh dan berkembang dalam hidup nya.
Lalu, bagaimana mengenali tanda bahwa sang anak sudah berada dalam toxic parenting. Jangan-jangan sebegai orang tua tanpa sadar memberikan pola asuh yang seperti ini.
Tanda-tandanya adalah :
1. Orangtua tidak bisa memberikan rasa aman terhadap anaknya. Jadi sang anak merasa kaku dan tidak mau dekat dengan orang tua nya.
2. Orangtau selalu mengkritisi tindakan dan pilihan anaknya yang dianggap selalu salah dimata mereka. Mengharuskan sang anak mengikuti pilihan orangtua.