Lihat ke Halaman Asli

Hasto Suprayogo

Hasto Suprayogo

Kader Potensial PDIP Dicoret, Netizen Pertanyakan Megawati

Diperbarui: 17 Juni 2015   08:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Prananda Prabowo & Puan Maharani - sumber foto: Merdeka.com

[caption id="" align="aligncenter" width="600" caption="Prananda Prabowo & Puan Maharani – sumber foto: Merdeka.com"][/caption] Kongres Ke IV Partai PDI Perjuangan telah usai. Berlangsung di Bali, 9 – 11 April 2015, kongres partai berlambang banteng moncong putih ini secara aklamasi menetapkan Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDIP periode 2015-2020. Selain itu, jajaran kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) juga ditetapkan. Ada catatan menarik dalam susunan kepengurusan DPP PDIP hasil pilihan Megawati tersebut. Nama-nama kader PDIP yang selama ini dianggap berprestasi dan potensial dalam membesarkan partai justru tidak masuk dalam kepengurusan. Beberapa kader yang dimaksud adalah; Maruarar Sirait, Rieke Diah Pitaloka, Pramono Anung, Eva Kusuma Sundari dan Effendi Simbolon. Yang tak kalah mengejutkan adalah masuknya nama Prananda Prabowo, yang tak lain adalah putra kedua Megawati dari suami pertamanya, Letnan Satu Penerbang Surindro Suprijarso. Selama ini, kiprah pria 43 tahun yang akrab disapa Nanan lebih banyak dibelakang layar, yaitu sebagai Kepala Ruang Pengendali dan Analisa Situasi. Nanan sendiri, banyak disebut sebagai cucu Soekarno yang paling mewarisi pemikiran & ideologis mantan presiden pertama Indonesia tersebut. Presiden Joko Widodo sendiri sempat menyebut Prananda Prabowo sebagai sosok yang punya potensi besar. Bagaimana publik menanggapi tersingkirnya beberapa kader potensial PDIP dan masuknya putra kedua Megawati ke dalam kepengurusan DPP PDIP 2015-2020? Berikut Eveline merangkumnya untuk Anda. Pemantauan dilakukan terhadap pembicaraan di media sosial, khususnya Twitter Indonesia, selama periode 9 – 13 April 2015. Pembicaraan tentang Tersingkirnya Maruarar Sirait sejumlah 3.120 tweet, di mana puncak pembicaraan terjadi pada 10 April sejumlah 2.220 tweet. Sementara itu, 698 tweet yang disuarakan netizen menyebut putra Sabam Sirait ini akan tetap loyal kepada PDI Perjuangan meski sudah tidak masuk dalam kepengurusan inti. Sedangkan pembicaraan tentang terdepaknya Rieke Diah Pitaloka sebanyak 1.142 tweet, dengan puncak pembicaraan pada 11 April sejumlah 512 tweet. Rieke selama ini dikenal sebagai kader yang aktif di DPR RI dan salah satu tim sukses PDIP dalam Pilpres 2014 kemarin. Yang paling menarik justru adanya 370 tweet yang dicuitkan netizen, di mana disinyalir terdepaknya kader-kader potensial tersebut salah satu faktornya adalah masuknya Prananda Prabowo. Di jajaran kepengurusan DPP PDI Perjuangan kali ini Prananda mendapatkan jatah sebagai Ketua bidang Ekonomi Kreatif, sedangkan adiknya Puan Maharani mendapat posisi Ketua bidang Politik dan Keamanan (non aktif). Bagaimana kiprah sang putra mahkota dalam kepengurusan baru tersebut? Mari kita tunggu bersama. *** sumber: http://eveline.co.id/politik/kader-potensial-pdip-dicoret-netizen-pertanyakan-megawati/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline