Lihat ke Halaman Asli

Asni Amran

Welcome

Peduli Lingkungan, Mahasiswa KKN UNDIP Melakukan Bakti di Taman KWT Rahan Bahusari

Diperbarui: 14 Agustus 2022   01:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Barusari, Semarang (15/07/2022) -- Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2021/2022 mengadakan kegiatan kerja bakti di Taman KWT RW 04 Kelurahan Barusari, Semarang Selatan, Kota Semarang bersama ibu-ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) RW 04 Kelurahan Barusari.

Penyebaran wabah virus Covid-19 sangat dirasakan dampaknya di berbagai lini kehidupan oleh masyarakat. Dalam kondisi seperti ini, setiap orang harus menjaga imunitas badan dengan mengkonsumsi makanan bergizi dan menjaga kebersihan termasuk kebersihan di lingkungan sekitarnya.

Berdasarkan hal tersebut, Apriliani Debie Tsabita mahasiswa jurusan Agroekotekologi Universitas Diponegoro sebagai salah satu bagian dari KKN Tim II Universitas Diponegoro membuat program kerja berupa kerja bakti yang melibatkan ibu-ibu dari Kelompok Wanita Tani RW 04. Hal ini dilakukan agar Taman KWT RW 04 menjadi lebih bersih, rapi, dan dapat produktif dalam menghasilkan sayuran bergizi, serta ibu-ibu dari Kelompok Wanita Tani yang umumnya seorang ibu rumah tangga memiliki kegiatan yang bermanfaat.

Dalam pelaksanaan kerja bakti, mahasiswa bersama Kelompok Wanita Tani RW 04 menikmati kegiatan membersihkan sampah dan rumput di sekitar Taman KWT RW 04, serta panen sayuran dari taman tersebut yang dilakukan secara gotong royong.

dokpri

Tak hanya kerja bakti membersihkan taman, mahasiswa dan Kelompok Wanita Tani RW 04 juga melakukan kegiatan melukis caping yang nantinya akan digunakan sebagai ornamen di Taman KWT RW 04.

Antusias ibu-ibu dan mahasiswa sangat tinggi ditunjukkan dengan partisipasi aktif pada pelaksanaan program ini. Dengan adanya kegiatan kerja bakti ini, diharapkan Taman KWT RW 04 menjadi salah satu taman yang asri dan bermanfaat dalam memproduksi pemenuhan bahan sayuran bergizi.

                               

TERIMA KASIH :)

Penulis : Apriliani Debie Tsabita

DPL : Heri Sugito, S.Si., M.Sc.

#kkntimIIperiode2022
#p2kknundip
#lppmundip
#undip




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline