Lihat ke Halaman Asli

Tabloid BOLA Putuskan Tutup, Apa Reaksi Warganet?

Diperbarui: 19 Oktober 2018   04:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

BOLA terbit terakhir Selasa, 23 Oktober 2018. (wikia.com)

Hari Jum'at (19/10) dan Selasa (23/10) menjadi dua hari terakhir Tabloid BOLA terbit. Setelah itu mereka akan berpamitan kepada para pembaca setianya.

Sebagai tabloid olahraga yang telah lama beredar di Indonesia, BOLA memang mempunyai cukup banyak penggemar setia, tak heran putusan tutupnya media ini membikin sedih para pembacanya. 

Warganet menuliskan kesedihan mereka terkait dengan rencana penutupan tabloid ini.

Cuitan mereka  berisi kesedihan dan pengalaman mereka ketika membeli media itu.

"Kini Tabloid BOLA sudah di akhir. Banyak kenangan serta pelajaran yg bisa aku ambil dari Tabloid BOLA. Tabloid BOLA pasti akan selalu dapat tempat spesial di hatiku."

"Satu-satunya media yang senantiasa menemani kegemaran saya akan sepak bola sejak kecil sampai sekarang. Menjadi bagian dari perjalanannya, mulai dari pembaca setia, jadi rekanan di dunia kerja, hingga pernah sampai tulisan sederhana saya diangkatnya"

"Kenal Tabloid BOLA saat mahasiswa, rela menyisihkan uang selama anak kos untuk beli tabloid ini, kadang sedih saat harganya naik, tapi tetap beli juga demi update berita seri A, di kos2an sampe numpuk sepinggang...." #TerimaKasihTabloidBola. Jayalah di versi digital.

Tagar #TerimaKasihTabloidBola menjadi cuitan yang ramai diperbincangkan di medsos.

Terbit sejak 3 Maret 1984, Tabloid BOLA yang merupakan bagian dari Kompas Gramedia bakal say goodbye kepada pembacanya. Kepastian pemberhentian publikasi tersebut berdasarkan cuitan dari Firzie A. Idris, selaku Managing Editor @BolaSportcom di akun Twitternya, Rabu (17/10/2018), yang isinya menyatakan bahwa dua terbitan terakhir Tabloid BOLA adalah hari Jum'at (19/10) dan Selasa (23/10), sesudah itu mereka pamit. BOLA memang biasa terbit setiap hari Selasa dan Jum'at setiap pekannya.

Alkisah, pada awalnya media legendaris khusus olahraga ini merupakan sisipan koran Kompas, setiap hari Selasa dan Jum'at harian Kompas menyisipkan tabloid ini.

Kendati BOLA berfokus pada artikel-artikel tentang sepakbola dalam dan luar negeri, berita olahraga lain ada meski tak sebanyak berita bola sepak.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline